- Owen Wijndal masih menjadi buruan Juventus untuk sektor bek kiri.
- Juventus telah melakukan pembicaraan dengan agennya selama lebih dari setahun.
- Pemain asal Belanda itu menandatangani perpanjangan kontrak dengan AZ Alkmaar awal tahun ini.
SKOR.id - Owen Wijndal dilaporkan masih menjadi salah satu target Juventus untuk jendela transfer musim panas ini. Laporan menyebut bahwa pembicaraan sedang berlangsung dengan AZ Alkmaar.
Fullback kiri Belanda berusia 22 tahun itu menjalani musim yang hebat bersama klub masa kecilnya. Dia mencetak satu gol dan memberikan sepuluh assist dalam 31 penampilan di Liga Belanda (Eredivisie).
Wijndal menandatangani perpanjangan kontrak satu tahun dengan AZ Alkmaar awal tahun ini hingga 2024.
Seperti dilansir Calciomercato, Wijndal masih menjadi pilihan utama Juventus untuk memperkuat sektor bek kiri mereka musim panas ini.
Pembicaraan telah berlangsung dengan perwakilannya selama lebih dari satu tahun. Dan Bianconeri tampaknya menjadi klub pilihannya.
Namun, Juventus masih perlu mencapai kesepakatan dengan AZ Alkmaar. Klub Belanda itu menginginkan sekitar 15 juta (sekitar Rp230 miliar) untuk pemain berusia 22 tahun itu, tetapi Nyonya Tua tidak ingin membayar lebih dari 10 juta, termasuk tambahan.
Pembicaraan masih berlangsung, meskipun Bianconeri juga harus mengosongkan sedikit ruang di skuad mereka terlebih dahulu.
#Juve, #Wijndal obiettivo per la sinistra: il punto tra #AlexSandro, #Pellegrini e #DeSciglio. E su #Udogie... https://t.co/BRJwDTnI20 pic.twitter.com/0MP2betMuN— calciomercato.com (@cmdotcom) June 13, 2022
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya:
Paulo Dybala Selangkah Lagi Capai Kesepakatan dengan Inter Milan, Pertemuan Penting Segera Digelar
Mauro Camoranesi: Matthijs de Ligt Lebih Cocok di Liga Inggris ketimbang Italia