- Lionel Messi sempat berkonflik hebat dengan Barcelona beberapa waktu lalu.
- Namun masalah itu sudah mereda setelah Messi memutuskan bertahan di Camp Nou.
- Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, berharap rampungnya konflik itu membawa imbas positif untuk Argentina menjelang kualifikasi Piala Dunia 2022.
SKOR.id - Pelatih Argentina, Lionel Scaloni, mengharapkan dampak positif dari selesainya konflik Lionel Messi di Barcelona menjelang kualifikasi Piala Dunia 2022.
Beberapa waktu lalu Lionel Messi sempat bermasalah dengan Barcelona setelah keinginannya untuk hengkang dicegah oleh pihak klub.
Namun, konflik itu mereda setelah Messi memutuskan untuk bertahan di klub yang sudah dibelanya hampir selama dua dekade.
Scaloni berharap striker berusia 33 tahun itu bisa tampil bagus bersama tim Tango setelah rampungnya masalah tersebut.
"Dari jauh kami ingin itu terselesaikan karena kami ingin dia bermain dan tampil bagus," ujar Scaloni, dikutip Daily Mail.
"Hal positf mengetahui dia bertahan karena ketika dia mulai bermain, dia tahu lingkungan itu. Hanya itu yang bisa saya katakan," tambah sang pelatih.
Lebih lanjut, juru taktik berusia 42 tahun itu berharap Argentina bisa berbicara banyak setelah gagal pada dua edisi Piala Dunia sebelumnya.
"Saya sudah bicara dengan Messi setelah masalah itu selesai. Leo mweasa senang bersama tim nasional dan sekarang dia tampil bagus bersama klubnya," kata Scaloni.
"Kami ingin tampil di Piala Dunia kali ini untuk banyak alasan, salah satu yang utama karena Leo masih mampu bermain," ia memungkasi.
Timnas Argentina akan berhadapan dengan Ekuador pada laga pertama kualifikasi Piala Dunia 2022 zona CONMEBOL, Jumat (9/10/2020).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
2 Pemain Buangan yang Bisa Jadi Mimpi Buruk Real Madrid https://t.co/hRZsQIJYxl— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 7, 2020
Berita Lionel Messi Lainnya:
Barcelona Gagal Jual Ousmane Dembele ke Man United, Lionel Messi Marah