- Freddy Ibrahim sukses membawa Yordania ke perempat final Piala Asia FIBA 2022.
- Three point buzzer beater yang dibuatnya berhasil membawa Yordania menang tipis atas Taiwan.
- Freddy Ibrahim menyebut ada faktor keberuntungan di balik poin penentunya tersebut.
SKOR.id - Aksi pemain Yordania, Freddy Ibrahim, pada laga playoff Piala Asia FIBA 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Senin (18/7/22) malam, mungkin jadi momen yang paling dikenang sepanjang turnamen.
Sang point guard sukses mencetak three point dari tengah lapangan, tepat saat buzzer penanda laga Yordania kontra Taiwan, berbunyi. Ketika itu, Yordania dalam kondisi tertinggal 94-96.
Three point dari pemain kelahiran Kanada ini pun sukses mengantarkan Yordania menang 97-96, sekaligus lolos ke perempat final Piala Asia FIBA 2022 untuk bertemu tim kuat, Iran.
Usai pertandingan, Freddy Ibrahim mengatakan ada faktor keberuntungan yang membuatnya sukses mencetak three point buzzer beater. "Saya hanya punya waktu tiga detik untuk dimanfaatkan."
"Jadi, ada faktor keberuntungan di sini. Saya (berpikir) harus melakukan yang terbaik dan ternyata berhasil. Nothing to lose, rasanya sangat menakjubkan," Freddy Ibrahim menambahkan.
Pada pertandingan ini, Freddy Ibrahim memang hanya mencetak 19 poin atau bukan yang terbanyak. Namun dia lah yang akhirnya keluar sebagai pahlawan Yordania di Istora Senayan, tadi malam.
Sedangkan yang menjadi pembuat angka terbanyak tim asuhan Wesam Al-Sous tersebut adalah Dar Tucker. Pemain kelahiran Amerika Serikat (AS) itu berhasil melesakkan 36 angka.
Ahmet Duverioglu yang menempati posisi center membukukan 20 angka, sedangkan Amin Abu Hawwas mampu menciptakan 17 poin dalam pertandingan Yordania versus Taiwan.
Dengan lolosnya Yordania ke perempat final Piala Asia FIBA 2022, maka slot untuk babak delapan besar hanya menyisakan dua. Selasa (19/7/2022), masih ada dua pertandingan babak playoff.
Satu tiket yang masih tersisa akan diperebutkan Selandia Baru dan Suriah, sedangkan sisanya oleh Jepang vs Filipina. Dua pertandingan itu berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, malam ini.
Berita Piala Asia FIBA 2022 lainnya:
Piala Asia FIBA 2022: Aksi Heroik Derrick Michael, Sakit tapi Tetap Main
Piala Asia FIBA 2022: Kalah dari Yordania, Indonesia Tetap Optimistis ke Piala Dunia FIBA 2023