SKOR.id - Prediksi pertandingan dan link live streaming Arsenal vs Crystal Palace pada laga pekan ke-34 Liga Inggris 2024-2025.
Pertandingan antara Arsenal vs Crystal Palace pada pekan ke-34 Liga Inggris 2024-2025, akan dilangsungkan di Stadion Emirates, Kamis (24/4/2025) pukul 02.00 dini hari WIB.
Skorer dapat memperoleh link live streaming Arsenal vs Crystal Palace di bagian akhir artikel ini, setelah pembahasan kondisi kedua tim dan prediksi pertandingan.
The Gunners akan kembali berupaya menjaga peluang juara Liga Inggris yang semakin menipis di setiap pekan.
Meski menang 4-0 atas Ipswich Town pada laga sebelumnya, tetapi jarak poin mereka dengan Liverpool saat ini masih 13 poin.
Arsenal tak hanya harus mengusahakan hasil positif, tetapi juga mengharapkan hasil buruk agar diperoleh Liverpool.
Kini tersisa lima pertandingan untuk mereka perjuangkan, dengan poin maksimal 15 yang bisa mereka dapatkan.
Sekali Arsenal tergelincir, maka peluang juara Liga Inggris musim ini akan menipis bahkan harus mereka lupakan.
Jelang pertandingan melawan Crystal Palace, skuad asuhan Mikel Arteta ini belum terkalahkan dalam 11 laga terakhir di berbagai kompetisi.
Mereka meraih enam kemenangan termasuk dua kali melawan Real Madrid di Liga Champions, sisanya lima laga berakhir imbang.
Sementara itu, Crystal Palace kini duduk di peringkat ke-12 klasemen dengan 44 poin dari 33 pertandingan, posisi mereka juga sudah aman dari zona degradasi.
Kondisi Terkini Kedua Tim
Arsenal: Bukayo Saka yang sempat diragukan kondisinya, dikabarkan dalam kondisi fit.
Jurrien Timber dan Myles Lewis-Skelly akan kembali menjalani peran mereka sebagai bek sayap.
Crystal Palace: Chieck Doucoure dan Chadi Riad masih akan absen karena mengalami cedera.
Chris Richards absen karena akumulasi kartu kuning, posisinya kemungkinan digantikanoleh Nathaniel Clyne.
Prediksi Starting XI Arsenal vs Crystal Palace
Arsenal (4-3-3): Raya; Timber, Saliba, Kiwior, Lewis-Skelly; Odegaard, Rice, Merino; Saka, Trossard, Martinelli
Pelatih: Mikel Arteta
Crystal Palace (3-4-2-1): Henderson; Clyne, Lacroix, Guehi; Munoz, Lerma, Hughes, Mitchell; Eze, Sarr; Mateta
Pelatih: Oliver Glasner
Head to Head
56 Pertandingan
34 Arsenal menang
16 Imbang
6 Crystal Palace menang
Rekor 5 Pertemuan Terakhir
21/12/2024 Crystal Palace 1-5 Arsenal - Liga Inggris
18/12/2024 Arsenal 3-2 Crystal Palace - Piala Liga Inggris
20/01/2024 Arsenal 5-0 Crystal Palace - Liga Inggris
21/08/2023 Crystal Palace 0-1 Arsenal - Liga Inggris
19/03/2023 Arsenal 4-1 Crystal Palace - Liga Inggris
Prediksi Skor.id
Berukut ini link live streaming Arsenal vs Crystal Palace