- Pertandingan Window III Kualifikasi Piala Dunia FIBA 2023 kontra Arab Saudi "sakral" untuk dua pebasket kelahiran AS tersebut.
- Brandon Jawato dan Marques Bolden akan menjalani home game pertamanya bersama timnas basket Indonesia.
- Keduanya mengaku sangat antusias menyambut pertandingan di Istora Senayan tersebut.
SKOR.id - Window III Kualifikasi Piala Dunia FIBA 2023 lawan Arab Saudi di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (1/7/2022), sakral untuk beberapa pemain Indonesia.
Termasuk dua pebasket kelahiran AS, Brandon Jawato dan Marques Bolden karena laga ini akan jadi home game pertama mereka dengan timnas Indonesia.
Khusus untuk Brandon Jawato, pemain kelahiran Santa Monica, California itu sejatinya sudah ada di Indonesia saat timnas menjamu Korea Selatan dan Filipina.
Momen pertandingan itu terjadi dalam Window I Kualifikasi Piala Asia FIBA 2022 di BritAma Arena, Jakarta, Februari, dua tahun lalu.
Namun, saat itu, dirinya belum sah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Status sebagai WNI baru didapatkan Brandon Jawato pada Oktober 2020.
"Ini adalah laga pertama saya bersama timnas basket Indonesia di rumah sendiri. Saya sudah tidak sabar menantikannya," kata pria yang bermukim di Bali itu.
"Dengan arena yang besar dan bagus seperti ini, keluarga dan teman akan datang. Bisa bermain di rumah sendiri tentu menambah kepercayaan diri," imbuhnya.
Apalagi, saat ini, timnas basket Indonesia dalam tren positif menyusul kesuksesan Merah Putih meraih medali emas SEA Games 2021 Vietnam.
Bukan tak mungkin, pencinta basket Indonesia bakal memadati Istora GBK, Senayan, Jakarta, pada Kualifikasi Piala Dunia FIBA 2023.
Senada dengan Brandon Jawato, Marques Bolden juga mengaku tidak sabar menjalani pertandingan kandang pertama bersama timnas basket Indonesia.
Dirinya berharap penonton akan memadati Istora Senayan demi menambah semangat para pemain yang tampil.
"Saya yakin arena ini akan penuh pada Kualifikasi Piala Dunia FIBA maupun Piala Asia FIBA," Marques Bolden menuturkan.
"Ini adalah laga perdana saya di kandang bersama timnas basket Indonesia. Tentu saja saya sangat menantikannya," imbuhnya.
Berita Timnas Basket Indonesia Lainnya:
Manfaat yang Didapat Timnas Basket Indonesia usai Lakoni TC di Australia
Bukti Besarnya Efek Derrick Michael dan Marques Bolden untuk Timnas Basket Indonesia