- Sandy Ibrahim memaknai Hari Kemerdekaan Republik Indonesia di tengah pandemi Covid-19 dengan rasa bersyukur.
- Pemain yang memperkuat Satria Muda itu juga mengenang 17 Agustus dengan memakai jersey tim nasional basket Indonesia.
- Pebasket 25 tahun itu mempersembahkan medali perak untuk Indonesia pada SEA Games 2019 dari nomor 3x3.
SKOR.id - Salah satu penggawa Satria Muda Pertamina Jakarta, Sandy Ibrahim, memaknai momen perayaan HUT ke-76 RI dengan sederhana.
Pemain bernama lengkap Sandy Ibrahim Aziz itu memaknai Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia (RI) dengan rasa bersyukur.
Sandy Ibrahim mengaku bersyukur karena Indonesian Basketball League (IBL) 2021 bisa berlangsung dengan lancar tanpa kendala.
Bahkan, dirinya dan Satria Muda Pertamina Jakarta berhasil menutup perjalanan di IBL 2021 dengan raihan gelar juara.
Sebagaimana dilansir laman resmi IBL, Sandy Ibrahim realistis soal arti kemerdekaan di tengah pandemi Covid-19.
"Esensi kemerdekaan itu adalah kebebasan untuk bisa memilih dan menentukan apa yang kita inginkan dan butuhkan."
"Kami (sebagai pemain) bisa mendapatkan hak-hak kami dan tentu saja setelah menuntaskan kewajiban."
"Contohnya, sekarang, di tengah pandemi ini kami masih punya privilege untuk tetap latihan, bisa menjalankan liga."
"Dan, itu semua bisa kami lakukan karena kami sudah mengikuti prokes dan sudah divaksinasi," kata Sandy Ibrahim.
Setiap 17 Agustus, pebasket 25 tahun itu juga selalu teringat bagaimana kebanggaan memakai jersey tim nasional basket Indonesia.
Apalagi, Sandy Ibrahim berhasil mempersembahkan medali perak untuk Indonesia pada SEA Games 2019 dari nomor 3x3.
"Sebuah achievement besar untuk saya bisa memakai jersey timnas dan bahkan bawa medali perak pulang," ia menuturkan.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
GIVEAWAY JERSI J.LEAGUE!
Skor Indonesia bekerja sama dengan @J_League_En memberikan kesempatan bagi fans Liga Jepang untuk mendapatkan jersi ikonik dari tim-tim di J.League!
Caranya mudah ???? pic.twitter.com/vB1u1ZfvvK— SKOR.id (@skorindonesia) August 8, 2021
Berita IBL Lainnya:
KAI Bima Perkasa Jogja Perpanjang Kontrak Azzaryan Pradhitya
Direkrut Hangtuah, I Putu Yudiantara Cerita Soal Kekurangan Fisik dan Usaha Orang Tua