- Rangkaian hari kedua MotoGP Prancis 2021 ditutup dengan sesi kualifikasi.
- Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, tampil sebagai pencatat dengan waktu tercepat.
- Fabio Quartararo pun meraih pole position secara beruntun dalam tiga seri terakhir MotoGP 2021.
SKOR.id - Fabio Quartararo mencatat waktu tercepat pada sesi kualifikasi MotoGP Prancis 2021 dan berhak atas pole position.
Dua sesi kualifikasi secara resmi menutup seluruh rangkaian MotoGP Prancis 2021 pada Sabtu (15/5/2021).
Melalui drama detik terakhir, Fabio Quartararo meraih pole position setelah mencatat waktu putaran terbaik.
Menyusul di tiga besar ada rekan setimnya, Maverick Vinales, dan juga pemenang MotoGP Spanyol 2021, Jack Miller.
Jalannya sesi kualifikasi
Sesi Q1 berjalan seru dengan adanya pemuncak klasemen, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), serta juara bertahan, Joan Mir (Suzuki Ecstar).
Lima menit pertama ditutup dengan kedua pembalap Suzuki, Joan Mir dan Alex Rins, memuncaki time sheet.
Berbekal catatan 1 menit 46,539 detik, Mir membuka asa untuk lolos ke Q2 bersama koleganya.
Hingga paruh waktu Q1, posisi Mir dan Rins tak tergoyahkan. Upaya Iker Lecuona (KTM Tecg3) dan Aleix Espargaro (Aprilia) untuk menggoyang belum membuahkan hasil.
Namun, Dewi Fortuna agaknya menaungi Espargaro. Lima menit jelang bubarnya Q1, ia melesat ke puncak dengan waktu 1 menit 44,720 detik.
Akan tetapi justru rekan setim Espargaro, Lorenzo Savadori, yang berhasil lolos ke Q2 berkat serangan di saat-saat terakhir. Langkahnya disusul Luca Marini.
???? @lorysava32 blitzes them!!!
The Aprilia rider reaches Q2 for the first time, joined by @Luca_Marini_97! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/kpLt4n0zvV— MotoGP™???? (@MotoGP) May 15, 2021
Q2 diawali dengan cukup lambat. Para pembalap banyak melakukan penggantian ban, melihat kondisi trek yang berangsur-angsur kering.
Memasuki sepuluh menit terakhir, perebutan posisi bertambah sengit dipimpin Johann Zarco (Pramac Racing) dan Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT).
Drama pun masih berlanjut. Pemenang MotoGP Spanyol, Jack Miller melesat ke puncak dengan 1 menit 34,374 detik.
Lima menit jelang bubar, dua pembalap Repsol Honda unjuk gigi. Bergiliran, Pol Espargaro dan Marc Marquez menduduki posisi puncak.
Takaaki Nakagami (LCR Honda) melengkapi komposisi trio pembalap Honda di tiga posisi teratas. Namun, ancaman tak terduga datang dari Yamaha.
Serangan detik terakhir oleh Fabio Quartararo dan Maverick Vinales membuat impian Honda untuk start terdepan pupus.
Berbekal waktu 1 menit 32,600 detik, Fabio Quartararo pun menyegel pole position, disusul Maverick Vinales dan Jack Miller.
Berikut hasil lengkap kualifikasi MotoGP Prancis 2021:
A crazy qualifying session! ????
In constantly changing conditions, @FabioQ20 pips @YamahaMotoGP team-mate Maverick Viñales to pole! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/iEtRnSP5Ws— MotoGP™???? (@MotoGP) May 15, 2021
Atas keberhasilannya kali ini, Fabio Quartararo berhasil meraih pole position secara beruntun dalam tiga seri terakhir.
Pembalap berjuluk El Diablo itu pun berpeluang besar meraih kemenangan pada balapan besok sekaligus merebut posisi puncak klasemen dari tangan Francesco Bagnaia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita MotoGP lainnya:
Hasil FP3 MotoGP Prancis 2021: Marc Marquez Tercepat, Valentino Rossi Tembus Q2
Hasil FP2 MotoGP Prancis 2021: Diwarnai ‘’Hujan’’ Crash, Johann Zarco Puncaki Time Sheet
Hasil FP1 MotoGP Prancis 2021: Jack Miller Unggul, Johann Zarco Menyusul