- Alex Rins menabuh genderang perang kepada rekan setimnya di Suzuki Ecstar, Joan Mir, jelang MotoGP 2021.
- Pembalap Spanyol tersebut yakin bisa bersaing dengan Joan Mir dan meraih titel juara dunia.
- Alex Rins mengaku kondisi fisik dan mentalnya sangat siap meyambut musim baru tahun ini.
SKOR.id - Alex Rins mengaku siap menghadapi persaingan internal dengan rekan setimnya sendiri di Suzuki Ecstar, Joan Mir, pada kompetisi MotoGP 2021.
Berada satu tim dengan Joan Mir yang merupakan juara dunia MotoGP 2020 membuat motivasi Alex Rins untuk meniru jejak yang sama pada musim ini pun meningkat.
Pembalap Spanyol tersebut mengatakan bahwa dirinya akan menjadikan Mir sebagai target pertama yang akan dikalahkan pada MotoGP 2021.
"Tentu saja menjadi sebuah motivasi tersendiri bisa balapan setim dengan Joan. Dia melakukan tugasnya dengan baik musim lalu," kata Rins dilansir dari Speedweek.
"Target pertama Anda pastilah teman satu tim. Saya akan memberikan 100 persen kekuatan saya untuk mengalahkannya (Mir)."
Rins menambahkan bahwa target utamanya bersama Suzuki pada MotoGP 2021 adalah mempertahankan titel juara dunia pembalap maupun pabrikan.
Namun, dia menyadari bahwa para rival pun akan bertambah kuat pada musim ini. Maka dari itu, pria 25 tahun itu harus siap secara fisik maupun mental.
"Kondisi saya sekarang sudah membaik dengan bahu saya juga lebih stabil. Saya siap (balapan)," kata Rins merujuk pada cedera bahu yang dialaminya pada awal musim 2020.
"Tujuan kami adalah berada di posisi teratas. Kami mencoba meraih titel juara dunia. Tahun lalu tinggal sedikit lagi, motor kami meraih predikat juara dunia (kategori manufaktur)."
"Kompetisi sangat intens tahun lalu dengan adanya banyak kampiun karena sistem balapan ganda dan jarak dengan dengan seri kedua yang ketat."
"Kami akan memberikan kekuatan 100 persen. Kunci utama untuk meraih titel juara dunia adalah selalu berada di puncak (klasemen)," ia memungkasi.
Pada bulan ini, sejumlah tim MotoGP secara bergantian dijadwalkan untuk melakoni proses peluncuran tim alias launching.
Setelah itu, mereka akan mulai disibukkan dengan agenda tes pramusim yang akan digelar di Sirkuit Losail, Qatar.
Seluruh kontestan MotoGP 2021 akan tinggal cukup lama di Qatar lantaran seri perdana musim ini juga akan digelar di Sirkuit Losail pada 28 Maret mendatang.
Hingga saat ini, kalender MotoGP 2021 masih terus diperbarui mengingat pandemi belum sepenuhnya mereda. Namun, Dorna Sports telah merilis kalender yang bisa jadi acuan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Manchester United Pinjamkan Satu Pemain Mudanya ke Klub Asuhan Wayne Rooney https://t.co/g1AMRrVb9g— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 2, 2021
Berita MotoGP Lainnya: