- Team Director Monster Energy Yamaha ingin memberi kado perpisahan yang indah kepada Valentino Rossi di GP Portugal 2020 akhir pekan ini.
- Valentino Rossi secara total sudah menghabiskan 15 musim memperkuat tim pabrikan Yamaha di MotoGP.
- Valentino Rossi dianggap punya peluang yang sama dengan pembalap lain untuk menang di GP Portugal mengingat ini merupakan seri baru di MotoGP.
SKOR.id - Team Director Monster Energy Yamaha, Massimo Meregalli, ingin menjadikan GP Portugal akhir pekan ini sebagai momen perpisahan indah untuk Valentino Rossi.
Secara total, Valentino Rossi sudah menghabiskan 15 musim memperkuat tim pabrikan Yamaha di kelas utama MotoGP.
Kebersamaan yang sudah terjalin lama itu bakal berakhir di pengujung musim ini lantaran Valentino Rossi akan pindah ke tim satelit Yamaha pada MotoGP 2021.
Massimo Meregalli pun ingin memberi "kado" perpisahan yang indah untuk The Doctor di GP Portugal, meski faktanya mereka menghadapi masa sulit dalam beberapa musim terakhir.
"Ini (GP Portugal 2020) akan menjadi balapan terakhir Valentino dengan tim pabrikan (Yamaha)," kata Massimo Meregalli.
"Kami juga akan berpisah dengan sejumlah anggota tim lainnya pada akhir pekan ini. Jadi, kami ingin mendapat hasil sebaik mungkin dan menutup 2020 dengan positif."
Terkait GP Portugal 2020 yang digelar akhir pekan ini, Meregalli optimistis Valentino Rossi juga Maverick Vinales memiliki kans untuk tampil apik.
Apalagi venue balap yang akan digunakan relatif masih asing, walaupun sejumlah pembalap sudah pernah menjajal Sirkuit Internasional Algarve dalam sesi tes resmi.
Namun, Maverick Vinales dan Valentino Rossi menjalani tes dengan menggunakan motor YZF-R1 bukan YZR-M1 yang biasanya digunakan di pentas MotoGP.
"Akhir pekan ini cukup spesial karena kami akan menutup musim di trek yang berbeda dari biasanya. Maverick dan Vale pernah tampil di sini dan keduanya sangat antusias," katanya
"Dari tes itu, kami mendapat gambaran jika tingkat gripnya bagus dan ada sejumlah perubahan permukaan lintasan yang bakal menjadi tantangan menarik."
"Semua tim akan datang ke lintasan tanpa pengalaman balapan di sana. Jadi, ini seharusnya bakal membuat seri penutup musim menjadi lebih menarik," Massimo Meregalli mengakhiri.
Rangkaian ajang MotoGP Portugal 2020 dijadwalkan berlangsung pada 20-22 November mendatang.
Menurut rencana, balapan bakal digulirkan pada Minggu (22/11/2020) mulai pukul 21.00 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita MotoGP Lainnya:
Jadwal MotoGP Portugal Akhir Pekan Ini
Misi Berat Alex Marquez Geser Brad Binder untuk Gelar Rookie of the Year MotoGP 2020