- Andrea Dovizioso memutuskan untuk absen dari hiruk pikuk kompetisi MotoGP 2021.
- Pria asal Italia ini mengaku sempat mendapat kontrak dari sejumlah tim untuk menjadi pembalap penguji.
- Andrea Dovizioso mengaku masih memiliki hasrat menggebu untuk balapan dan akan kembali ke MotoGP jika ada tawaran yang tepat.
SKOR.id - Andrea Dovizioso mengeluarkan pernyataan resmi terkait masa depannya di ajang MotoGP pada Selasa (10/11/2020) malam WIB.
Masa depan Andrea Dovizioso memang sempat tak menentu setelah negosiasi perpanjangan kontrak dengan Ducati, tim yang dibelanya selama delapan musim terakhir, gagal terwujud.
Setelah itu, pria asal Italia ini mulai banyak dikait-kaitkan dengan tim lain yang memang sedang mencari pembalap untuk menghadapi MotoGP 2021.
Akan tetapi, Andrea Dovizioso tak kunjung menentukan pilihannya sementara kursi kosong yang sebelumnya tersedia di sejumlah tim mulai terisi oleh pembalap lain.
Saat kursi pembalap mulai penuh terisi, Andrea Dovizioso sempat diisukan bakal menjadi pembalap penguji alias test rider atau malah memilih untuk pensiun.
Namun, dua spekulasi itu terbantahkan setelah pria 34 tahun itu mengeluarkan pernyataan resmi, "Inilah yang Akan Saya Lakukan di 2021".
"Selama beberapa bulan terakhir, saya mendapat beberapa tawaran untuk menjadi test rider dalam proyek pengembangan MotoGP," kata Andrea Dovizioso.
"Saya pun berterima kasih atas pertimbangan yang diberikan oleh beberapa tim pabrikan."
"Akan tetapi, saya telah memutuskan untuk tidak membuat komitmen apa pun dan tak terikat perjanjian formal untuk saat ini," juara dunia kelas 125cc 2004 itu menambahkan.
Andrea Dovizioso memilih rehat pada MotoGP 2021 dan akan kembali begitu ada tawaran dari tim yang punya kesamaan visi dan berminat untuk merekrutnya.
Lagi pula, hasratnya untuk membalap masih begitu besar dan pensiun jelas bukan menjadi pilihan yang tepat.
"Saya memiliki hasrat besar untuk balapan. Saya masih memiliki ambisi untuk bersaing dan berjuang meraih kemenangan," ujar Dovizioso.
"Saya akan kembali ke MotoGP segera setelah saya menemukan proyek yang memiliki semangat, ambisi, tujuan, nilai, dan metode yang sama dengan saya."
"Sekarang, saya ingin fokus menyelesaikan Kejuaraan Dunia dengan cara terbaik. Saya juga sudah mulai mengembangkan beberapa proyek dengan mitra saya," katanya.
Dengan kata lain, perjalanan karier Andrea Dovizioso di MotoGP kali ini bak judul lagu "Pergi untuk Kembali" ciptaan Minggus Tahitoe.
Sementara itu, MotoGP 2020 kini tinggal menyisakan dua seri, yakni GP Valencia (13-15 November 2020) dan GP Portugal (20-22 November 2020).
Hingga saat ini, Andrea Dovizioso masih bertengger di peringkat keenam klasemen MotoGP 2020 dengan koleksi 117 poin.
Ini merupakan koleksi poin terendah Andrea Dovizioso sejak mentas di kelas utama MotoGP pada musim 2008.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita MotoGP Lainnya:
Menilik Perjalanan Joan Mir, di Ambang Juara Dunia MotoGP pada Musim Kedua
Sanksi Andrea Iannone Diperberat, Aprilia Harus Cari Pembalap Baru di MotoGP 2021