- Kejadian unik terjadi pada final Denmark Open 2022.
- Pihak penyelenggara salah menyebut negara asal Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo saat penyerahan medali.
- Atas kesalahan tersebut, pihak panitia Denmark Open meminta maaf lewat akun media sosial mereka.
SKOR.id - Duel berkelas tersaji pada final ganda putra Denmark Open 2022, Minggu (23/10/2022).
Dua pasangan asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Fakar ALfian/Muhammad Rian Ardianto saling bertarung untuk memperebutkan gelar.
Fajar/Rian akhirnya memetik kemenangan dengan skor 21-19, 28-26 untuk merebut gelar Super 750 perdana mereka.
Namun, kejutan tidak berhenti sampai di situ. Para penonton yang memadati Jyske Bank Arena dibuat geleng-geleng kepala akibat kesalahan yang dibuat panitia lomba.
Pada acara pengalungan medali, pembawa acara memperkenalkan Marcus/Kevin sebagai pasangan yang berasal dari Malaysia.
Kesalahan tersebut direspons dengan eskpresi kaget Fajar, yang seakan tidak percaya panitia bisa melakukan kesalahan sefatal itu.
Dear all,
We are truly sorry for the announcement mistake. Fajar Alfian/Muhammad Ardianto and Marcus Gideon/Kevin Sukamuljo are of course from INDONESIA! ???????? We know that. It was a human mistake, and we hope you can accept our apology.— Badminton Danmark (@BadDK) October 23, 2022
Tak berapa lama, lewat akun Twitter resmi, Badminton Denmark meminta maaf atas kelalaian yang mereka lakukan.
"Kepada semuanya, kami sangat menyesal atas kesalahan saat pengumuman," demikian bunyi pernyataan resmi Badminton Denmark.
"Tentu saja, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berasal dari INDONESIA!"
"Kami tahu itu. Ini murni kesalahan manusia. Kami berharap Anda sekalian dapat menerima permintaan maaf kami."
Rasanya cukup mengherankan bahwa kesalahan sefatal ini bisa terjadi di ajang Denamrk Open, yang berlevel Super 750.
Apalagi, Marcus/Kevin adalah pasangan yang pernah memenangi dua gelaran Denmark Open berturut-turut pada 2018 dan 2019.
Berita Denmark Open lainnya:
Hasil Final Denmark Open 2022: Duel Berkelas, FajRi Tumbangkan Minions untuk Raih Gelar Juara
Denmark Open 2022: Marcus/Kevin Kangen Juara
Denmark Open 2022: Fajar/Rian Bertekad Lanjutkan Legasi All Indonesia Final Ganda Putra