- Cheah Liek Hou adalah pemain parabulu tangkis Malaysia yang saat ini menduduki peringkat pertama dunia untuk nomor tunggal putra SU5.
- Meski tengah on fire dengan rekor 56 laga tak terkalahkan, Cheah Liek Hou tak memasang target pribadi di ASEAN Para Games 2022.
- Cheah Liek Hou menyebut
SKOR.id - Cheah Liek Hou adalah salah satu paraatlet elite dunia yang aksinya patut dinantikan dalam gelaran ASEAN Para Games 2022 di Solo.
Saat ini, pemain parabulu tangkis asal Malaysia tersebut menyandang predikat sebagai tunggal putra nomor satu dunia untuk klasifikasi SU5.
Tak hanya itu, Cheah Liek Hou juga tengah berada dalam tren positif dengan catatan 56 kemenangan beruntun dan merebut 11 gelar juara selama dua tahun terakhir.
Ditemui usai menjalani aksi perdananya di Edutorium UMS, Solo pada Senin (1/8/2022), Liek Hou mengaku tak punya kiat khusus dalam mengukir rekor impresif tersebut.
"Saya tak terlalu memikirkannya, saya hanya bermain di setiap pertandingan dengan usaha terbaik dan strategi yang tepat sehingga bisa menang begitu banyak," katanya.
Terkait ASEAN Para Games 2022, pemain 34 tahun itu mengaku tak memasang target. Namun, ia tak menampik bahwa pihak Malaysia mengharapkan medali emas darinya.
Meski demikian, peraih medali emas Paralimpiade 2020 tersebut tak ingin menjadikan target sebagai beban. Bisa dibilang, ia datang dengan mental nothing to lose.
"Memang saya tak menargetkan apa-apa, saya hanya ingin mencoba yang terbaik. Namun, kalau dari Malaysia memang ada target emas," ia menjelaskan.
"Akan tetapi, saya tak mau ini jadi beban. Saya akan coba yang terbaik untuk bermain di sini karena bagaimana pun lawan saya yang paling kuat dari Indonesia."
"Saya sudah sering bermain di ASEAN Para Games, kalau tak salah sudah enam kali juara. Kalau saya menang itu jadi bonus, kalau kalah pun saya tak begitu menyesal," katanya.
Bicara soal peta persaingan di ASEAN Para Games 2022, terutama di nomor yang diikutinya, Cheah Liek Hou menyebut para wakil Indonesia sebagai rival terberat.
Selain karena faktor tuan rumah, Indonesia saat ini memang punya dua sosok tunggal putra SU5 penghuni top 10 dunia. Mereka adalah Suryo Nugroho (#6) dan Dheva Anrimusthi (#9).
Cheah Liek Hou menilai keduanya sebagai lawan berat. Namun, dalam ajang ASEAN Para Games, ia punya rivalitas lebih panjang dengan Suryo Nugroho.
"Kalau di ASEAN Para Games, lawan saya yang paling kental itu Suryo dari Indonesia. Terakhir kami bertemu di final ASEAN Para Games 2017," ujarnya.
"Saat ASEAN Para Games 2015 di Singapura, saya kalah lawan Suryo sedangkan pada 2017 saya balik menang."
"Mari kita tengok bersama apakah kali ini kami akan bertemu atau mungkin jumpa pemain lain," Cheah Liek Hou memungkasi.
Berita ASEAN Para Games 2022 Lainnya:
ASEAN Para Games 2022: Hary Susanto Ungkap Rahasia Bisa Sumbang Emas di Usia 47 Tahun
ASEAN Para Games 2022: Aris Wibawa Persembahkan Medali Emas untuk Hari Kemerdekaan RI