- Indonesia kembali kehilangan wakil di Malaysia Open 2022.
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin terpaksa ditarik setelah salah satu di antara mereka mengalami cedera pinggang.
- Leo Rolly Carnando berharap bisa segera pulih sehingga bisa turun di ajang Malaysia Masters 2022 dan Singapore Open 2022.
SKOR.id - Kekuatan Indonesia di Malaysia Open 2022 dipastikan kembali berkurang.
Sebelumnya, Skuad Merah Putih telah kehilangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Kini, giliran Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin alias The Babbies yang harus mundur dari ajang World Tour Super 750 tersebut.
Alasannya, Leo mengalami cedera pinggang yang dikhawatirkan mengganggu penampilannya jika memaksa turun di Malaysia Open 2022.
Kepastian ini didapat dari unggahan di akun Instagram resmi PBSI, Minggu (26/6/2022) siang ini WIB.
"Leo/Daniel kami tarik dari Malaysia Open 2022 karena Leo ada cedera di pinggangnya," kata pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi.
"Minggu ini ia akan fokus pemulihan dan terapi sembari kita pantau kesiapannya tampil di Malaysia Masters dan Singapore Open."
Lihat postingan ini di Instagram
Sementara itu, Leo mengungkapkan bahwa dia mulai merasakan sakit di pinggangnya pada Kamis (23/6/2022) lalu.
"Saat sedang latihan tiba-tiba saya merasakan sakit di pinggang," ucap Leo, yang juga piawai bermain di sektor ganda campuran.
"Saya berharap semoga cederanya tidak parah dan bisa main di Malaysia Masters dan Singapore Open," ujarnya berharap.
Mundurnya Leo/Daniel tentunya menjadi salah satu kehilangan besar bagi Skuad Merah Putih, yang selama ini begitu mengandalkan sektor ganda putra.
Tercatat, dari 41 gelar yang telah diraih tim Indonesia sepanjang sejarah Malaysia Open, 12 di antaranya berasal dari nomot ganda putra.
Indonesia pun tercatat sebagai salah satu negara tersukses di Malaysia Open. Torehan Tim Merah Putih hanya kalah dari Malaysia (105,5 gelar) dan Cina (75 gelar).
Berita bulu tangkis lainnya:
Malaysia Open 2022: Tanggapan Pelatih Lee Zii Jia soal Peluang Bertemu Kento Momota
Juara di Italian International 2022, Christian Adinata Sempat Berjuang dengan Cedera Lutut
Lee Zii Jia Mundur dari Commonwealth Games 2022, ''Menpora'' Malaysia Kecewa