- Kejutan besar terjadi di babak pertama Malaysia Open 2022, Selasa (28/6/2022) hari ini.
- Wakil Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, berhasil mengalahkan unggulan pertama turnamen, Akane Yamaguchi.
- Gregoria mengaku tak menyangka bisa mengalahkan Yamaguchi, apalagi hanya dalam dua gim.
SKOR.id - Gregoria Mariska Tunjung berhasil menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pembuka jalan wakil Indonesia di Malaysia Open 2022.
Turun di laga perdana Lapangan 2 Axiata Arena, Selasa (28/6/2022), Gregoria menghadapi lawan yang sama sekali tidak ringan, yakni Akane Yamaguchi.
Diketahui, Yamaguchi merupakan pemain tunggal putri nomor satu dunia sekaligus unggulan teratas di Malaysia Open 2022.
Hebatnya lagi, Gregoria hanya butuh dua gim dan 26 menit untuk bisa memastikan kemenangan dengan skor 21-14, 21-14.
Ditemui usai pertandingan, Jorji, sapaannya, menuturkan perasaannya usai menumbangkan Yamaguchi.
"Puji Tuhan hari ini main lepas, tapi mungkin ada sedikit keuntungan karena lawan di gim pertama belum bisa maksimal, jadi tidak bisa memberikan saya tekanan," ujar Gregoria, dikutip dari unggahan di Instagram resmi PBSI.
"Dia akhirnya tidak bisa berkembang permainannya. Lalu dengan kemenangan yang saya raih di gim pertama, di gim kedua saya lebih percaya diri," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Gregoria pun tak menyangka bisa memastikan kemenangan dalam dua gim, mengingat Yamaguchi adalah pemain yang hebat meski tidak berada dalam level terbaik.
"Saya juga tidak menyangka Akane bermain di bawah levelnya. Di beberapa turnamen terakhir pun saya melihat walau tidak juara tapi kalahnya juga selalu tiga gim," tuturnya.
"Tadi berpikirnya, kalaupun menang hari ini, pasti harus dengan usaha yang lebih dengan main tiga gim," kata Jorji.
Jika dilihat dari rekor pertemuan, Yamaguchi unggul jauh atas Gregoria. Tercatat, sebelum pertemuan pada Malaysia Open 2022 ini, Gregoria hanya mampu mengemas satu kemenangan.
Momen langka tersebut terjadi pada Asian Games 2018. Kala itu, Gregoria menang tiga gim dengan skor 21-16, 9-21, 21-18.
Setelah itu, Yamaguchi selalu bisa memetik kemenangan dalam delapan pertemuan berikutnya, termasuk pada duel terakhir mereka di Denmark Open 2021.
Pada babak kedua yang akan digelar Kamis (30/6/2022) mendatang, Gregoria akan menghadapi wakil Cina, Wang Zhi Yi.
Publik Tanah Air tentu berharap Gregoria mampu meneruskan tren positifnya kala menghadapi sesama pemain non-unggulan tersebut.
Berita Malaysia Open lainnya:
Hasil Malaysia Open 2022: Tumbangkan Unggulan Pertama, Gregoria Mariska Melenggang
Malaysia Open 2022: Marcus/Kevin Absen, Persaingan Ganda Putra Tetap Sengit
Malaysia Open 2022: Kim Astrup/Anders Rasmussen Usung Misi Balas Dendam terhadap Wakil Korea Selatan