- Indonesia telah usai menggelar dua turnamen bulu tangkis berurutan, yakni Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Oplen 2022.
- Pihak panpel mengeklaim telah sukses menyelenggarakan dua turnamen bulu tangkis bergengsi tersebut.
- Kendati demikian, panpel juga tidak memungkiri ada banyak kekurangan dalam penyelenggaraan.
SKOR.id - Dua turnamen bulu tangkis bergengsi digelar secara berturut-turut di Istora Senayan, Jakarta sepanjang Juni ini.
Turnamen pertama, Indonesia Masters 2022, digelar pada 8-12 Juni disusul Indonesia Open 2022 pada 15-19 Juni.
Ketua Panitia Pelaksana Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022, Alex Tirta, menyebut kedua turnamen tersebut berjalan dengan baik.
"Dalam pelaksanaan, kami cukup berhasil. Pernyelenggaraan dua turnamen beruntun dari Indonesia Masters ke Indonesia Open tak ada kendala yang berarti," tuturnya, dikutip dari Antara.
Sebelumnya, sejumlah penonton mengeluhkan penyelenggaraan turnamen yang dinilai tidak semeriah tahun-tahun sebelumnya.
Tak hanya itu, mereka juga mengeluhkan pembatasan di area Istora Senayan hingga harga makanan dan minuman yang mahal.
Menanggapi hal tersebut, Alex Tirta berdalih bahwa ini merupakan kali pertama turnamen bulu tangkis digelar di Indonesia lagi dengan penonton sejak pandemi Covid-19.
Sehingga cukup wajar jika antusiasme penonton di Istora Senayan tak seramai edisi terakhir kala pandemi Covid-19 belum melanda.
"Mengenai masalah hype, ini mungkin (karena) baru pertama kami mengadakan turnamen lagi dengan penonton," Alex Tirta menjelaskan.
"Hal-hal yang dimaksud (kekurangan) bisa terjadi tetapi kami merasa semua berjalan baik. Kami mohon maaf jika ada kekurangan, ini jadi pelajaran untuk pelaksanaan ke depan."
"Kami akan memperbaiki lagi sehingga tidak ada lagi hal-hal yang kurang enak," tutur Alex Tirta yang juga merupakan Ketua Harian PBSI.
Terlepas dari semua kendala tersebut, prestasi para wakil Merah putih di kedua turnamen tersebut juga menyisakan catatan penting.
Dari 10 gelar yang tersedia di Indonesia Masters 2022 dan Indonesia Open 2022, tuan rumah hanya mampu menyabet satu trofi.
Gelar itu dipersembahkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang jadi juara ganda putra Indonesia Masters 2022.
Indonesia sebenarnya berpeluang meraih gelar ganda putri Indonesia Masters 2022 lewat Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Namun, mereka takluk di partai final kala menghadapi Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) yang berstatus ganda putri nomor satu dunia.
Dengan pencapaian tersebut, publik tuan rumah tentu berharap para wakil Merah Putih meraih hasil lebih apik dalam Indonesia Open 2022.
Namun, harapan tersebut justru berakhir antiklimaks. Wakil Indonesia terus berguguran hingga tak menyisakan satu pun amunisi pada fase semifinal.
Tanpa satu pun wakil di semifinal jadi pencapaian terburuk kubu tuan rumah sejak Indonesia Open pertama kali digelar pada 1982.
Berita bulu tangkis lainnya:
Parade Foto: Final Indonesia Open 2022 Tetap Meriah meski Tanpa Wakil Tuan Rumah
Meski Kalah di Babak Awal Indonesia Open 2022, Fans Antusias Temui The Daddies
Rekap Hasil Final Indonesia Open 2022: Cina Juara Umum, 2 Kampiun Back-to-back Gelar