- Rafael Nadal mencapai kemenangan ke-300 di ajang grand slam pada Rabu (25/5/2022).
- Raja Tanah Liat, julukannya, menang 6-3, 6-1, 6-4 atas Corentin Moutet (Prancis) pada babak kedua French Open 2022.
- Rafael Nadal masih meragukan kebugarannya ketika bertanding di kompetisi internasional.
SKOR.id - Rafael Nadal mendapatkan kemenangan ke-300 dalam ajang grand slam ketika melakoni babak kedua French Open 2022.
Petenis asal Spanyol itu bersua Corentin Moutet (Prancis) dalam pertandingan yang berlangsung di Stade Roland-Garros, Paris, Rabu (25/5/2022).
Nadal butuh waktu dua jam sembilan menit untuk mengemas kemenangan 6-3, 6-1, 6-4 atas Moutet dan mengamankan tiket babak ketiga French Open 2022.
Petenis berjulukan Raja Tanah Liat tersebut sempat kesulitan menangani pukulan Moutet pada awal set ketiga, kemarin malam WIB.
Apalagi, Moutet sebagai petenis tuan rumah, mulai menemukan kepercayaan diri di tengah pertandingan berkat dukungan penonton yang datang ke stadion.
Untungnya, Nadal mampu mengurangi kesalahan sendiri dan menutup pertandingan babak kedua French Open 2022 dengan kemenangan.
Pada momen bersejarah itu, Nadal mengingat perjalanannya sepanjang 2022 yang penuh drama. Terutama setelah cedera di Indian Wells, Maret lalu.
"Saya bekerja tiap hari. Setelah awal tahun yang fantastis, saya mengalami hari yang tidak mudah beberapa bulan terakhir. Tidak terlupakan dan emosional," katanya.
"Setelah Indian Wells, saya mengalami masalah di tulang rusuk. Alhasil saya harus menepi dari lapangan selama beberapa waktu."
"Setelah bekerja keras setiap hari, kemenangan ini sangat membantu saya. Permainan reli dan kemenangan seperti malam ini sangat krusial."
View this post on Instagram
Pada babak ketiga French Open 2022, Nadal akan berhadapan dengan Botic Van De Zandschulp dari Belanda.
Nadal yang kini berstatus pemegang gelar grand slam terbanyak, 21 trofi, hanya ingin menikmati setiap pertandingan.
"Saya akan latihan lagi besok untuk pertandingan berikutnya. Kita lihat saja besok," kata Nadal. menjelaskan.
"Saya sangat menikmati tampil di Roland Garros, turnamen paling penting bagi saya. Mari kita saksikan apa yang terjadi berikutnya," tuturnya.
Berita Tenis Lainnya:
Mimpi Emma Raducanu, Bermain Ganda Bareng Andy Murray
Novak Djokovic Dukung ATP Hapus Poin di Wimbledon 2022