- Marian Vajda yang menemani Novak Djokovic meraih 20 gelar Grand Slam memutuskan berpisah dengan sang atlet.
- Novak Djokovic menyebut bahwa Marian Vajda akan tetap menjadi keluarganya di luar dunia tenis.
- Marian Vajda akan menjajal pengalaman melatih yang baru.
SKOR.id - Novak Djokovic resmi ''bercerai'' dengan pelatih yang telah bersamanya sejak belia, Marian Vajda.
Vajda adalah petenis yang menemani Djokovic sejak 2006 dan jadi saksi kesuksesan sang petenis meraih 20 gelar Grand Slam dan mencicip ranking satu dunia terlama.
Pelatih asal Slovakia tersebut sempat berpisah dengan Djokovic pada medio 2017 ketika sang atlet mengalami cedera dan harus menepi dari turnamen selama satu musim.
Pada tahun berikutnya, ketika Djokovic pulih, Vajda kembali melatih petenis Serbia tersebut hingga akhirnya benar-benar bercerai di awal tahun 2022 ini.
Djokovic mengaku sangat berterima kasih kepada sang pelatih yang akan tetap menjadi keluarganya di luar lapangan.
"Marian telah berada di samping saya selama masa paling penting dan berkesan dalam karier saya," ucap Djokovic dilansir dari Sky Sports.
"Bersama-sama kami meraih banyak hal luar biasa. Saya sangat bersyukur atas persahabatan dan dedikasinya selama 15 tahun terakhir."
"Meski dia akan meninggalkan tim, dia akan tetap menjadi bagian dari keluarga saya. Rasa terima kasih saja tidak cukup atas semua yang telah dia lakukan selama ini," katanya.
Pada sisi lain, Vajda mengaku akan rehat sejenak dari dunia kepelatihan sebelum akhirnya memutuskan kembali ke lapangan tenis dengan atlet lain.
Mengenai perpisahan dengan Djokovic, Vajda mengaku akan tetap mendukung sang atlet baik di dalam maupun luar lapangan tenis.
"Selama bersama dengan Novak, saya sangat beruntung melihatnya bertransformasi menjadi pemain seperti sekarang ini," ia menjelaskan.
"Saya akan terus mengingat kebersamaan kami dengan bangga dan terima kasih banyak atas keberhasilan yang kita telah capai selama ini."
"Saya akan tetap menjadi pendukung terbesarnya di dalam maupun luar lapangan dan tidak sabar menantikan tantangan selanjutnya," katanya memungkasi.
Berita Novak Djokovic Lainnya:
Pelatih Sebut Keputusan Deportasi Mempengaruhi Mental Novak Djokovic
Pelatih Yakin Novak Djokovic Bisa Lampaui Roger Federer soal Ini