- Gaurav Khanna punya ambisi besar menyongsong Paralimpiade Paris 2024.
- Pelatih para badminton India tersebut menargetkan 10 medali dari Paris 2024.
- Gaurav Khanna menyebut melatih atlet para badminton butuh teknik khusus.
SKOR.id - Pelatih para badminton India, Gaurav Khanna, membeberkan target besar negaranya dalam Paralimpiade Paris 2024.
India merebut dua emas, satu perak dan satu perunggu dari cabang olahraga (cabor) para badminton Olimpiade Tokyo 2020.
Negeri Anak Benua menempati posisi keempat daftar medalis Paralimpiade Tokyo, di bawah Cina, Jepang, dan Indonesia.
Melihat hasil di Tokyo 2020, Gaurav Khanna melihat ada peluang besar skuadnya mencapai hasil lebih baik di Paris 2024.
"Sebelum tim kami tiba di Tokyo, saya bilang bahwa kami akan pulang dengan lima medali dari Paralimpiade," kata kepala pelatih tim India, Gaurav Khanna, dilansir dari New Indian Express.
"Namun, kami menang empat medali di sana. Sayang sekali ada beberapa pemain yang finis di posisi ke-4 dalam debut para badminton mereka."
"Saya yakin di Paralimpiade Paris tim kami akan membawa pulang 10 medali."
Bagi Khanna ambisi tersebut cukup masuk akal mengingat turnamen nasional para badminton tahun 2021 jauh lebih baik dari yang sebelum-sebelumnya.
Dia pun menceritakan keistimewaan yang dirasakan ketika membimbing atlet para badminton India selama ini.
"Bagi Saya, para atlet sudah seperti keluarga saya. Selama cedera, saya dipaksa keluar dari bulu tangkis pada 1998," jelasnya.
"Saya juga menjadi pelatih timnas bulu tangkis tuli. Saya belajar banyak bahasa isyarat yang kemudian saya bisa berkomunikasi dengan mereka."
"Ketika melatih atlet para badminton, saya memahami bahwa mereka berbeda. Jadi, saya harus menganalisis kekuatan dan kelemahan setiap individu dan membuat porsi latihan yang berbeda satu sama lain."
Hasil Chelsea vs Tottenham Hotspur di Carabao Cup: Bungkam Spurs, The Blues Selangkah Menuju Final
Klik link untuk baca https://t.co/VIJ9uhhJtL— SKOR.id (@skorindonesia) January 5, 2022
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Paris 2024 Berambisi Jual 3 Juta Tiket Penonton Paralimpiade
Komentar Membumi Leani Ratri Oktila Usai Jadi Pebulu Tangkis Tersukses di Paralimpiade Tokyo 2020