- Hendra Setiawan ternyata memiliki bakat untuk menjadi seorang pelatih bulu tangkis.
- Denmark Open 2021 jadi saksi dirinya "mendampingi" Tommy Sugiarto.
- Tommy Sugiarto melaju hingga semifinal Denmark Open 2021.
SKOR.id - Pemain senior Indonesia, Hendra Setiawan, ternyata memiliki bakat untuk menjadi seorang pelatih bulu tangkis.
Tersingkir pada babak pertama Denmark Open 2021, pasangan Mohammad Ahsan itu kemudian menjadi pelatih dadakan.
Hendra Setiawan mendampingi tunggal putra non-pelatnas, Tommy Sugiarto, sejak babak 16 besar Denmark Open 2021.
Berbeda dengan para pemain pelatnas, Tommy datang ke Odense, Denmark, secara swadaya dan tidak didampingi seorang pelatih.
Anak dari legenda tunggal putra, Icuk Sugiarto, ini layak bersyukur karena Hendra Setiawan secara sukarela mau jadi pelatihnya.
Tak hanya Hendra Setiawan, pelatih ganda campuran Indonesia, Nova Widianto, juga turut membantunya di Denmark Open 2021.
Tommy Sugiarto, yang lama tak berada dalam level atas bulu tangkis dunia, ternyata cukup sukses di Odense Sport Park.
Pebulu tangkis 33 tahun itu mampu menembus babak semifinal. Sayang, langkahnya dihentikan oleh Kento Momota.
Tampil di babak empat besar, Tommy Sugiarto kalah 7-21, 12-21 dari peringkat pertama dunia tersebut.
Usai tersingkir dari Denmark Open 2021, Tommy Sugiarto berterima kasih kepada Hendra Setiawan via Instagram.
"Terima kasih untuk Koh @hendrasansan mau jadi coach (saya) selama (di) Denmark Open 2021," kata ayah satu anak itu.
"Sukses untuk Koh Hendra di French Open. Sampai ketemu di German Open ya koh," Tommy Sugiarto menambahkan.
Jelang North-West Derby , dua komunitas fans klub terbesar di Indonesia, @indomanutd dan @BIGREDS_IOLSC , menggelar duel persahabatan.https://t.co/QNy8zWvvza— SKOR.id (@skorindonesia) October 24, 2021
Berita Denmark Open 2021 Lainnya:
Jadwal dan Link Live Streaming Final Denmark Open 2021: Jepang Dominasi Partai Puncak
Rekap Hasil Denmark Open 2021: Praveen/Melati dan Tommy Kalah, Indonesia Nirwakil di Final