- Jonatan Christie jadi "korban" terakhir di sektor tunggal putra, menyusul keputusannya mundur dari Denmark Open 2021.
- Jojo tak sanggup melanjutkan laga perempat final lawan Kento Momota akibat cedera pinggang.
- Cederanya tersebut sama seperti Anthony Sinisuka Ginting pada babak pertama Denmark Open 2021.
SKOR.id - Kesuksesan Indonesia menjuarai Thomas Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, pekan lalu, harus dibayar mahal.
Tak tanggung-tanggung, dua pemain tunggal putra andalan Merah Putih harus mundur saat Denmark Open 2021 masih berlangsung.
Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie mengalami cedera pinggang hingga tak bisa melanjutkan pertandingan di Odense Sport Park.
Ginting mundur dari pertandingan babak pertama Denmark Open 2021 atau saat dirinya menghadapi wakil Prancis, Thomas Rouxel.
Baru dua menit di lapangan, pemain kelahiran Cimahi itu tak bisa melanjutkan pertandingan karena merasakan sakit pada pinggang.
Beberapa hari kemudian atau tepatnya pada babak perempat final, Jumat (22/10/2021), giliran Jojo yang memilih mundur.
Jojo mundur saat menghadapi Kento Momota di Odense Sport Park. Kala itu, dirinya tertinggal 13-21 dan 0-15 dari pemain asal Jepang itu.
Pelatih TUnggal Putra PBSI, Irwansyah, menyebut cedera yang dialami Anthony Sinisuka Ginting maupun Jonatan Christie, didapat saat Thomas Cup 2020.
Bahkan, Ginting sudah mengalami masalah di pinggang saat melakoni laga semifinal Thomas Cup 2020 versus Viktor Axelsen (Denmark).
Sedangkan untuk Jojo, mulai merasakan pinggangnya bermasalah saat tampil di final Thomas Cup 2020 melawan Li Shi Feng (Cina).
Hebatnya, meski dalam kondisi tidak fit, baik Ginting maupun Jojo tetap tampil ngotot demi mengamankan poin untuk Indonesia.
Kemenangan 3-0 atas Cina di final Piala Thomas 2020, dua di antaranya karena andil Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.
Adapun satu poin lainnya, didapat Indonesia dari pasangan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang turun di partai kedua.
Dan, sebelum membela Indonesia di Thomas Cup 2020, Indonesia juga turun dalam Sudirman Cup 2021 namun terhenti di perempat final.
"Selanjutnya, Ginting dan Jojo akan kembali ke Tanah Air untuk fokus pada rangkaian turnamen di Bali (November mendatang)," ucap Irwansyah.
Rekap Hasil Denmark Open 2021: Indonesia Sisakan Praveen/Melati dan Tommy Sugiarto di Semifinal https://t.co/LMVxlRUnDp— SKOR.id (@skorindonesia) October 22, 2021
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Jadwal dan Link Live Streaming Semifinal Denmark Open 2021, 2 Wakil Indonesia Siap Berlaga
Rekap Hasil Denmark Open 2021: Indonesia Sisakan Praveen/Melati dan Tommy Sugiarto di Semifinal