- Viktor Axelsen selama ini berlatih bulu tangkis di Nad Al Sheba Sports Complex (NAS), Dubai.
- Peraih medali emas Olimpiade Tokyo tersebut akan berbagi arena latihan dengan banyak atlet top dunia dari berbagai cabang olahraga.
- Fasilitas olahraga yang sangat lengkap jadi salah satu pertimbangan Viktor Axelsen pindah ke NAS.
SKOR.id - Viktor Axelsen yang kini berstatus pemain profesional, berlatih di kompleks olahraga mewah bernama Nad Al Sheba Sports Complex (NAS), Dubai.
Senin (23/8/2021), pebulu tangkis Denmark itu mengumumkan keluar dari pelatnas di Brondby dan memilih latihan sebagai pebulu tangkis profesional di Dubai.
Sebelum mengeluarkan pengumuman pindah kediaman, Viktor Axelsen sebenarnya telah bermukim di Dubai. Terlihat dari beberapa unggahan sang atlet di Instagram.
Dengan kepindahan peraih medali emas Olimpiade Tokyo itu ke Dubai, publik pun dibuat penasaran dengan kondisi NAS hingga menarik atlet-atlet kelas dunia.
Nad Al Sheba Sports Complex atau NAS merupakan kompleks olahraga terpadu yang sangat elite di Dubai, Uni Emirat Arab.
TV2 Sport Denmark, melansir dari Jyllands-Posten, menyebut NAS punya fasilitas super lengkap seperti sarana kebugaran, ruang cryotherapy (terapi ruangan dingin), dan spa.
Dengan fasilitas yang super lengkap itu, rasanya tak heran jika banyak atlet top dunia yang memilih NAS sebagai pusat latihan mereka.
Dan, sebelum Viktor Axelsen, beberapa atlet elite yang diketahui berlatih di NAS, antara lain Cristiano Ronaldo, Paul Pogba, Mohamed Salah, dan Memphis Depay.
Selain itu, ada pula petenis nomor satu dunia, Novak Djokovic, serta bintang golf internasional, Rory McIlroy.
View this post on Instagram
Klub sepakbola seperti Manchester United, Arsenal, Dortmund, dan Real Madrid juga diketahui pernah menggunakan fasilitas NAS untuk pemusatan latihan.
NAS juga jadi "arena bermain" untuk Putra Mahkota Sheikh Hamdan bin Mohammed Al Maktoum yang berstatus sebagai Dewan Olahraga Dubai.
Viktor Axelsen, dalam wawancara dengan Jyllands-Posten, juga mengaku sangat dimanjakan dengan berbagai fasilitas lengkap yang dimiliki NAS.
Hal itu pula yang menjadi salah satu alasannya memilih tinggal di Dubai daripada tempat lain sebagai basis latihan harian di turnamen selanjutnya.
View this post on Instagram
"Fasilitas di sini sangat fantastis dan saya bisa memutuskan program sendiri. Saya akan latihan dari pukul 9-11 dan 14.00-16.00, hari ini," ujarnya.
"Besok saya akan mengunjungi departemen pemulihan dan melakukan ice bath (berendam air es), sauna, dan mengecek kadar lemak dalam tubuh."
"Saya juga bisa simulasi latihan di ketinggian 200 mdpl, mengatur kelembaban. Bisa juga cryotherapy untuk dinginkan suhu tubuh dan melancarkan peredaran darah."
Ada kamera bawah air yang akan merekam gerakan ketika berenang setelah cedera. Dengan demikian saya bisa mendapatkan segalanya."
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube,
LinkedIn, TikTok, Helo, Pinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.
Paralimpiade Tokyo 2020: Bendera Afghanistan Tetap Dikibarkan sebagai Bentuk Solidaritas https://t.co/TZUWPeES2G— SKOR.id (@skorindonesia) August 24, 2021
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Pindah ke Dubai, Viktor Axelsen Resmi Tinggalkan Pelatnas Denmark
Unggulan Grup B Thomas Cup 2020, Denmark Waspadai Kejutan Para Rival