- Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menanti keberuntungan untuk tampil di Olimpiade Tokyo 2020.
- Penundaan Malaysia Open 2021 membuat peluang Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja tertuju pada hasil Singapore Open 2021.
- Ganda Campuran Indonesia itu kini menempati peringkat sembilan atau di luar zona untuk tampil di Olimpiade Tokyo 2020.
SKOR.id - Ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, kini sedang menanti keberuntungan untuk tampil di Olimpiade Tokyo.
Penundaan Malaysia Open 2021 membuat peluang Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja semakin menipis.
Jika Malaysia Open 2021 digelar terlambat, event kualifikasi Olimpiade Tokyo juga berkurang.
Terhitung, hanya satu turnamen kualifikasi tersisa yang akan digelar, yakni Singapore Open 2021, sebagai harapan Hafiz/Gloria.
“Ya dengan keadaan seperti ini saya tidak bisa berbuat banyak kecuali memang dari pihak Badminton Asia mau dukung terus,” ujar Gloria kepada pewarta.
“Atau setidaknya (Badminton Asia) bisa melakukan sesuatu supaya semuanya mendapat keadilan. Semoga bisa ada keadilan buat para pemain baik Asia maupun Eropa," kata Gloria.
Hafiz/Gloria kini menempati peringkat sembilan atau di luar zona untuk tampil di Olimpiade Tokyo 2020.
Posisi Hafiz/Gloria tergusur Marcus Ellis/Lauren Smith yang menjadi runner up di Kejuaraan Eropa.
Pada delapan besar Race to Tokyo, Indonesia sudah menempatkan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Situasi akan berbeda jika tak ada satu pun wakil Indonesia di delapan besar Race to Tokyo, posisi kesembilan bakal aman.
“Yang pasti saya dan Hafiz tetap optimistis dan persiapan maksimal. Kita tunggu ada keajaiban apa ke depan nanti,” ucap Gloria.
Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PP PBSI, Rionny Mainaky berharap Hafiz/Gloria bermain apik di Singapore Open 2021.
"Saya berharap, Hafiz/Gloria bisa berjuang maksimal, (bermain) mati-matian di Singapura (1-6 Juni mendatang)," ungkap Rionny.
"Semoga turnamen (Singapore Open 2021) bisa dilaksanakan dan mereka bisa lolos ke Olimpiade (Tokyo 2020)," katanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Valentino Rossi Tak Pernah Rasakan 1 Cedera Ini, Meski Ratusan Kali Balapan di MotoGPhttps://t.co/jSGrKAGAb6— SKOR.id (@skorindonesia) May 10, 2021
Berita Olimpiade Lainnya:
Jelang Olimpiade Tokyo, NOC Indonesia Berharap Tambah Atlet dan Jaga Tradisi Emas
Lalu Muhammad Zohri Butuh 0,04 Detik untuk ''Jawab'' Tantangan Luhut Binsar Pandjaitan