- Serena Williams melaju ke semifinal Australia Open 2021.
- Petenis AS itu mengalahkan Simona Halep, 6-3, 6-3, di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Selasa (16/2/2021).
- Serena Williams sudah ditunggu Naomi Osaka yang lebih dulu lolos.
SKOR.id - Serena Williams memastikan tiket semifinal Australia Open 2021 usai menundukkan Simona Halep, Selasa (16/2/2021).
Tampil di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Serena Williams menyingkirkan Simona Halep dengan dua set langsung, 6-3, 6-3.
"Saya berpikir kalau ini adalah pertandingan terbaik (saya) di turnamen ini karena harus melawan peringkat kedua dunia."
"Jadi, saya harus tampil lebih baik dan itulah yang saya lakukan. Saya sangat bersemangat menghadapinya," kata Serena Williams.
Tak hanya ke semifinal atau kian mendekati gelar juara Australia Open 2021, kemenangan ini berhasil membalaskan dendamnya.
Meski unggul dari catatan pertemuan, Serena Williams pernah dikecewakan oleh Simona Halep. Tepatnya di Wimbledon 2019.
Bertemu di final, Serena Williams harus mengubur impian meraih gelar grand slam ke-24 usai kalah 6-2, 6-2 dari Simona Halep.
Hasil ini juga membawa petenis 39 tahun itu kepada Naomi Osaka yang lebih dulu mengamankan tiket ke babak empat besar.
Naomi Osaka melaju ke semifinal tunggal putri Australia Open 2021 usai menghentikan perlawanan Hsieh Su-wei, 6-2, 6-2.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
RB Leipzig vs Liverpool: Peter Gulacsi Nantikan Laga lawan Mantan Timnya https://t.co/KaSWIOp8x5— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 16, 2021
Berita Australia Open Lainnya:
Australia Open 2021: Bekuk Grigor Dimitrov, Kejutan Aslan Karatsev Berlanjut
Australia Open 2021: Naomi Osaka Mantap Melangkah ke Semifinal