- Perselisihan antara Yamaha dan Maverick Vinales berbuntut panjang, salah satunya terkait skuad garpu tala di MotoGP 2021.
- Yamaha berencana menarik pembalap Moto2, Jake Dixon, untuk turun dalam MotoGP Inggris.
- Cal Crutchlow mengatakan akan sangat tepat jika Yamaha memilih Jake Dixon untuk turun dalam MotoGP Inggris.
SKOR.id - Perselisihan antara Yamaha dan Maverick Vinales berbuntut panjang, salah satunya yang terkait dengan skuad garpu tala pada MotoGP 2021.
Dengan kondisi ini, Yamaha berencana menarik pembalap mereka yang berlaga di Moto2, Jake Dixon untuk MotoGP Inggris.
Pasanya, hingga kini, pabrikan asal Jepang itu belum juga memastikan apakah bakal memperpanjang hukuman Maverick Vinales atau tidak.
Jika diperpanjang, pembalap berjulukan Top Gun tersebut tidak akan turun pada MotoGP Inggris, akhir Agustus mendatang.
Di sisi lain, hal itu berpotensi membuat Yamaha cari pembalap pengganti demi mengamankan poin di klasemen konstruktor.
Cal Crutchlow yang saat ini menggantikan Franco Morbidelli di Petronas Yamaha SRT, bisa mengisi kursi yang ditinggal Maverick Vinales.
Kemudian, Jake Dixon yang akan menjadi tandem Valentino Rossi di Petronas Yamaha SRT Yamaha pada MotoGP Inggris 2021.
Andai akhirnya menarik Jake Dixon, keputusan itu dianggap masuk akal lantaran pembalap 25 tahun itu pengalaman di Inggris.
Cal Crutchlow bahkan menilai pembalap asal Inggris tersebut akan sangat nyaman beraksi di lintasan Sirkuit Silverstone.
"Apakah dia akan siap mengendarai motor? Saya tidak tahu. Sangat sulit untuk memastikan. Tapi, jika balapan, akan sangat bagus untuknya."
"Balapan di sirkuit Silverstone (tergolong) tergolong gampang. Saya bisa katakan itu karena pernah turun di sana pada 2011, 2012, dan 2013."
"Meskipun pada 2011 saya tak benar-benar berkendara karena ada di rumah sakit, dua musim selanjutnya terasa nyaman berkendara di Silverstone," katanya.
Tercatat pada 2017 dan 2018, Jake Dixon sempat mengikuti ajang British Superbike Championship.
Masih di musim sama, Jake Dixon jadi pembalap termuda yang bisa bersaing dengan lima pembalap papan atas.
Kemudian, pada musim 2018, dirinya berhasil menempati posisi kedua klasemen akhir British Superbike Championship.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Kebanggaan Indonesia - Wawancara Eksklusif Dirut PPK-GBK Rakhmadi Afif Kusumo: Ingin GBK Jadi Kompleks Olahraga Terbaik Dunia https://t.co/6EoIWl5gVj— SKOR.id (@skorindonesia) August 17, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
Maverick Vinales Datang ke Aprilia, Aleix Espargaro Beri Sambutan Hangat
Manajer Repsol Honda Nilai Marc Marquez Sudah Kembali ke Performa Terbaik