- Barcelona tidak puas dengan posisi runner-up musim ini.
- Apalagi, mereka sama sekali tidak mendapat trofi.
- Barca akan merombak skuad, menjual 11 pemain dan mendatangkan 9 bintang.
SKOR.id - Setelah melakoni musim 2021-2022 tanpa trofi, Barcelona akan berbenah.
Mereka dikabarkan akan merombak total skuad sehingga bisa bersaing, baik kompetisi domestik atau Eropa, musim depan.
Dilansir dari 90min, Barcelona akan membeli setidaknya sembilan pemain pilihan Xavi Hernandez.
Di saat yang bersamaan, klub asal Katalan itu juga akan menjual 11 pemain bapuk (jelek) mereka.
Dari sembilan penandatanganan yang tampaknya sedang direncanakan, dua telah selesai karena Franck Kessie dan Andreas Christensen akan segera berseragam Barca.
Nama Robert Lewandowski juga muncul dalam daftar. Pemain Bayern Munchen itu diprediksi akan segera merapat ke Katalan.
Xavi Hernandez juga mengincar satu pemain sayap karena ia akan melepas Ousmane Dembele musim panas ini.
Bukan hanya bek kiri, sang pelatih juga membidik dua bek kanan baru di mana pemain seperti Marcos Alonso dan Cesar Azpilicueta dikaitkan untuk posisi tersebut.
Raksasa Spanyol tersebut juga ingin mendatangkan gelandang. Namun rencana tersebut masih menunggu keputusan Frenkie de Jong.
Jika de Jong pergi, beberapa nama akan muncul sebagai bidikan. Xavi saat ini juga tengah mencari penerus Sergio Busquets.
Untuk posisi di lini pertahanan, nama-nama seperti Kalidou Koulibaly dan Jules Kounde menjadi target utama.
Sementara di pintu keluar, Philippe Coutinho sudah mulai bersiap pergi. Pemain seperti Adama Traore dan Luuk de Jong akan pindah setelah kesepakatan pinjaman mereka berakhir.
Berita Barcelona Lainnya:
Xavi Hernandez akan Rombak Barcelona, Ini Kekuatan Blaugrana untuk 2022-2023
Barcelona Ingin Tukar Top Skorer Klub dengan Robert Lewandowski