- Pemain asal Indonesia, Witan Sulaeman mengaku belum sempat berkeliling di Kota Senica, Slovakia.
- Witan Sulaeman lebih banyak menghabiskan waktu untuk berlatih dan beristirahat di penginapan.
- Selain itu, Witan Sulaeman menilai positif kualitas rumput di Stadion OMS Arena milik FK Senica.
SKOR.id - Pemain asal Indonesia, Witan Sulaeman mengaku belum memiliki kesempatan untuk berkeliling kota tempat klub barunya bermukim, FK Senica.
Sebelum resmi diperkenalkan sebagai pemain FK Senica, Jumat (21/1/2022), Witan Sulaeman lebih banyak menghabiskan waktunya untuk latihan dan istirahat.
Oleh karena itu, pemain berusia 20 tahun tak banyak mengetahui tentang Kota Senica yang menjadi basis klub barunya tersebut.
"Sejauh ini, saya belum banyak tahu tentang Kota Senica," kata Witan Sulaeman dalam sesi wawancara di kanal Youtube FK Senica.
"Saya hanya pergi ke tempat latihan lalu kembali ke penginapan. Keesokannya juga sama. Jadi, saya belum mengetahui Kota Senica," ia menegaskan.
Meski begitu, Witan mengaku senang dapat menjadi bagian dari tim yang saat ini menempati peringkat enam di klasemen sementara Fortuna Liga 2021-2022 tersebut.
Selama menjalani latihan di FK Senica, Witan Sulaeman sangat berterima kasih atas bantuan rekan-rekan setim yang menerimanya dengan tangan terbuka.
Tak hanya itu, Witan juga memberikan pujian pada Stadion OMS Arena, yang merupakan markas dari FK Senica.
Untuk diketahui, OMS Arena dibangun pada 1962 dan telah mengalami beberapa kali renovasi, tepatnya pada 2009, 2010, 2012-2015.
Ukuran Stadion OMS Arena terbilang tidak terlalu besar. Stadion kebanggaan FK Senica itu hanya memiliki kapasitas sekitar 5.070 penonton.
Walaupun kecil, bukan berarti kualitasnya tak bagus. Menurut Witan Sulaeman, rumput Stadion OMS Arena sangat baik.
"Untuk stadion, rumputnya sangat bagus," ujar pemain yang dipinjam FK Senica dari klub asal Polandia, Lechia Gdansk.
Baca Juga Berita Witan Sulaeman Lainnya:
Resmi Gabung FK Senica, Witan Sulaeman Tebar Harapan untuk Lechia Gdansk
Witan Sulaeman Resmi Gabung FK Senica
Terbelit Utang, FK Senica Berpotensi Tak Bisa Daftarkan Witan Sulaeman