SKOR.id - Pertandingan Wigan vs Man United akan mewarnai ronde ketiga Piala FA 2023-2024, Erik ten Hag memfokuskan perhatiannya pada pertandingan ini.
Laga antara Wigan vs Man United di Piala FA 2023-2024 kali ini, akan digelar di DW Stadium, Selasa (9/1/2024) pukul 03.15 dini hari WIB.
Tekanan besar sedang menghampiri skuad Manchester United, yang menunjukkan penampilan kurang konsisten sepanjang musim ini.
Begitu pula dengan Erik ten Hag, sebagai seorang pelatih membuat ia kini juga dituntut untuk membawa Manchester United kembali merengkuh kemenangan.
Apalagi dalam lima pertandingan terakhir di berbagai kompetisi, Manchester United baru sekali merengkuh kemenangan, yaitu ketika berhadapan dengan Aston Villa (3-2).
Menjelang pertandingan di Piala FA kali ini, Erik ten Hag ingin agar anak asuhnya di Manchester United bermain sepenuh hati menghadapi Wigan Athletic.
Bahkan, pelatih asal Belanda itu memberikan kata-kata motivasi "lakukan atau mati", kepada anak asuhnya, agar membakar semangat mereka saat menghadapi Wigan Athletic.
"Jadi di dalam (pertandingan) piala selalu tentang lakukan atau mati dan Anda harus siap. Lawan akan selalu 100 persen saat mereka bermain melawan Manchester United, terutama saat mereka bermain di Piala FA melawan Manchester United," ujar Erik ten Hag jelang laga melawan Wigan Athletic.
"Jadi kami harus siap menghadapinya, bersiaplah dengan baik. Jadi kami memiliki ekspektasi bahwa setiap pertandingan harus kami menangkan," ujar Erik ten Hag menambahkan.
Erik ten Hag akan menjalani laga tandang pertamanya di ajang Piala FA, meski ia mengaku tak ada keraguan di dalam skuad Man United saat berkunjung ke markas Wigan.
Selain itu, menurutnya tak ada perbedaan ketika menghadapi tim dari kasta berbeda, seperti Wigan yang kini bermain di League One, atau kasta ketiga Liga Inggris.
"Anda tidak boleh menanyakan itu karena itu jauh. Tidak masalah bagi kami, jika kami bertandang atau bermain di kandang, kami harus memenangkan pertandingan," kata Erik ten Hag.
"Tidak. Anda harus bersiap untuk pertandingan itu. Setiap pertandingan berbeda, setiap liga berbeda. Dan satu hal yang selalu sama, Anda harus siap menghadapi pertandingan," ujarnya.
"Dan itu berarti Anda harus memiliki pendekatan yang tepat, memiliki fokus yang tepat untuk memasuki permainan itu dan menemukan cara untuk menang," kata Erik ten Hag menambahkan.