SKOR.id - Peringatan diberikan oleh mantan wasit Liga Inggris (Premier League) Peter Walton, terhadap Jurgen Klopp dan Mikel Arteta, setelah terjadi pemukulan terhadap wasit di Turki.
Aksi kekerasan di lapangan sempat menimpa wasit yang memimpin pertandingan di Liga Turki (Super Lig), Halil Umut Meler, pada pertandigan antara Ankaraguchu vs Rizespor, Senin (11/12/2023) waktu setempat.
Halil Umut Meler yang menjadi wasit pada pertandingan tersebut mengalami luka lebab di bagian mata, serta luka-luka di bagian tubuh lain setelah dipukul dan dikeroyok di tengah lapangan.
Presiden Klub Ankaragucu, Faruk Koca, tampak jelas melakukan pemukulan terhadap Halil Umut Meler, selain itu kurang lebih tiga staf disebut juga terlibat dalam kejadian tersebut.
Faruk Koca tampak memasuki lapangan dan langsung mengincar wasit berusia 37 tahun tersebut, ketika para pengadil lapangan sedang menyalami pemain setelah laga berakhir.
Akibat pukulan tersebut, Halil Umut Meler langsung terjatuh, selanjutnya ia menerima beberapa tendangan yang dilakukan oleh para staf Faruk Koca.
Pemukulan terhadap wasit ini membuat heboh di seluruh dunia, sepak bola Turki pun kacau hingga semua pertandingan akhirnya ditunda.
Mengenai kejadian wasit dipukul di Liga Turki, Peter Walton menginginkan adanya pembenahan terhadap sistem yang ada.
Pria yang menjadi wasit Liga Inggris periode 2003-2012 itu juga memberikan peringatan kepada pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, serta pelatih Arsenal, Mikel Arteta.
Jurgen Klopp dan Mikel Arteta baru-baru ini sempat melontarkan komentar pedas terhadap wasit yang memimpin pertandingan di Premier League, setelah merasa timnya dirugikan.
"Setiap badan pemerintahan harus segera mengambil tindakan dan mengecam tindakan ini. Para pejabat perlu merasa didukung pada saat seperti ini," ujar Peter Walton.
"Kemudian, mungkin pemain seperti Jurgen Klopp dan Mikel Arteta akan berpikir dua kali jika nanti mereka terburu-buru menegur wasit atau mempertanyakan ketidakberpihakannya setelah pertandingan dan memicu keributan," ujarnya menambahkan.
Menurut Walton, pernyataan para pelatih tersebut tak memberikan dampak apa pun, menurutnya hukuman lebih berat harus diberikan.
"Namun, kata-kata dan pernyataan hanya membawa Anda sejauh ini. Kenyataannya adalah kita harus lebih keras dalam memberikan hukuman, hanya dengan cara itulah kita bisa melihat perubahan nyata," kata Walton.
Kedua pelatih tersebut sempat mendapatkan denda dan skorsing dalam beberapa musim terakhir akibat komentar tentang wasit, Mikel Arteta menjadi yang terakhir mendapatkannya.