SKOR.id - Pada Senin (25/3/2024) secara mengejutkan ada kabar yang datang dari salah pemain veteran di skena Mobile Legends, Vyn.
Bigetron Alpha secara resmi mengumumkan jika Vyn sudah tidak lagi bersama mereka untuk kompetisi MPL ID Season 13.
Hal tersebut cukup mengejutkan lantaran Vyn masih masuk dalam jajaran pemain dari tim Bigetron Alpha menyambut musim baru.
Namun sang pemain memang tidak terlihat di dalam tim Bigetron Alpha dalam tiga pekan penyelenggaraan MPL ID Season 13.
Bigetron Alpha dalam pertandingan di MPL ID Season 13 memainkan Kyy sebagai seorang roamer dan belum sekalipun memainkan sosok Vyn.
Hingga pada Senin (25/3/2024) Bigetron Alpha akhirnya mengumumkan jika Vyn sudah tidak bersama mereka lagi musim ini.
Tak beberapa setelah diumumkan berpisah dengan Vyn, sosok pemain bernama asli Calvin itu sudah langsung diumumkan oleh tim lain sebagai pemain anyar.
Tim yang mengumumkan sosok Vyn sebagai pemain anyar adalah tim RRQ Hoshi yang merupakan mantan tim dari Vyn.
Vyn mudik alias pulang kampung ke ''rumah'' dalam hal ini adalah RRQ Hoshi, tim yang cukup lama dibela oleh sang pemain.
Hal ini cukup mengejutkan mengingat tenggat waktu bursa transfer MPL ID Season 13 sudah ditutup sejak lama dan tidak ada kabar Vyn kembali ke RRQ.
Rumor kembalinya pemain veteran ke dalam tim RRQ Hoshi sebenarnya sempat diapungkan oleh pelatih RRQ Hoshi, Vren dalam media sosialnya.
Vren menyebut jika bakal ada pemain senior dari RRQ yang akan kembali ke dalam tim dan bermain di MPL ID Season 13.
Lemon, Xinn, Dyrenn, hingga R7 menjadi beberapa sosok yang dirumorkan bakal kembali ke dalam tim RRQ Hoshi.
Namun ternyata sosok yang dimaksud adalah sosok Vyn yang merupakan mantan kapten dari tim RRQ Hoshi sebelum pindah ke Bigetron Alpha.
Menarik untuk dinantikan kapan RRQ Hoshi akan memainkan sosok Vyn karena sejak awal musim mereka memainkan sosok Brusko sebagai roamer di dalam tim.