- Visa dan Matahari menjalin kolaborasi untuk menyambut Piala Dunia 2022.
- Tiga orang yang beruntung bisa terbang ke Qatar untuk menyaksikan laga Piala Dunia 2022 secara langsung.
- Pemain timnas Indonesia, Ezra Walian, yang hadir dalam acara peresmian mengungkapkan soal prediksinya di Piala Dunia 2022.
SKOR.id - Visa sebagai mitra layanan pembayaran eksklusif FIFA resmi bekerja sama dengan PT Matahari Department Store Tbk ("Matahari") Untuk menyambut Piala Dunia 2022.
Hubungan kerja sama ini bertujuan memungkinkan konsumen Matahari yang beruntung, terbang ke Qatar dan menyaksikan perhelatan akbar tersebut secara langsung.
Acara peresmian dilakukan pada Selasa (16/8/2022), dihadiri Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia, CEO Matahari dan pemain timnas Indosesia yaitu Ezra Wallian.
Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia, Riko Abdurrahman, mengaku senang dengan hubungan kerja sama ini.
Ia juga mengatakan bahwa langkah ini menjadi satu upaya untuk membangkitkan ekonomi di Indonesia.
"Kami senang dapat bermitra dengan Matahari, salah satu jaringan department store terbesar di Indonesia," ujar Riko Abdurrahman.
“Ini adalah salah satu cara kami menyambut dan mendukung sepenuhnya pemulihan ekonomi Indonesia dengan memfasilitasi beragam penawaran menarik melalui pembayaran kartu secara tatap muka."
Hal senada juga disampaikan CEO Matahari, Terry O'Conner, yang juga senang dengan adanya kolaborasi ini.
Dirinya mengatakan bahwa akan ada tiga pelanggan yang beruntung untuk menyaksikan langsung pertandingan Piala Dunia 2022 di Qatar.
"Matahari senang dapat bermitra dengan Visa untuk mewujudkan impian para pendukung Piala Dunia FIFA melalui peluncuran program ini," kata Terry.
"Di mana tiga pelanggan Matahari di seluruh Indonesia akan dapat menyaksikan Piala Dunia 2022 secara langsung di stadion di Qatar pada akhir tahun ini."
"Termasuk fasilitas penerbangan dan akomodasi mewah, yang kami harapkan akan menjadi pengalaman tak terlupakan," ia menambahkan.
Sementara itu pada kesempatan tersebut, Ezra Walian mengungkapkan prediksinya soal persaingan pada Piala Dunia 2022.
Meski memiliki darah Belanda, pemain Persib Bandung itu mengakui secara gambang tidak mengunggulkan tim berjuluk Oranje.
"Saya pikir yang akan menjadi juara adalah Brasil. Tapi masih banyak negara bagus lainnya seperti Argentina dan Jerman," kata Ezra.
"Tapi Brasil tetap yang terbaik menurut saya. Saya pikir Brasil memiliki pemain sepak bola yang natural dan berada di level tertinggi di dunia," ia menambahkan.
Baca Juga Berita Piala Dunia lainnya:
Didier Deschamps Yakin Paul Pogba Bisa Main di Piala Dunia 2022
Laga Perdana Piala Dunia 2022 Qatar Berpotensi Berubah
Kilas Balik Piala Dunia 1962: Brasil Juara untuk Kedua Kalinya