- Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, Viktor Axelsen, menyebut tiga nama pemain yang dijadikan sebagai inspirasi olehnya.
- Ketiga sosok yang dimaksud Viktor Axelsen adalah Lee Chong Wei, Lin Dan, dan Chen Long.
- Menurut Viktor Axelsen, ketiga pemain tersebut memberinya inspirasi untuk menjadi pemain yang lebih baik.
SKOR.id - Meski telah resmi ditutup pada 8 Agustus lalu, euforia Olimpiade Tokyo 2020 masih terasa hingga hari ini.
Salah satu partai paling berkesan adalah final bulu tangkis tunggal putra yang mempertemukan Viktor Axelsen dan Chen Long.
Status Chen Long sebagai juara bertahan sektor tunggal putra ternyata tak membuat Viktor Axelsen keder.
Wakil Denmark itu justru mampu menutup laga dengan kemenangan dua game langsung, 21-15, 21-12, dan merebut medali emas.
Dengan torehan ini, Viktor Axelsen menyusul jejak Poul-Erik Hoyer Larsen sebagai tunggal putra Denmark peraih medali emas olimpiade.
Axelsen pun mengungkap tiga nama yang menjadi inspirasi kesuksesannya di ajang tepok bulu dunia.
Menariknya, nama Poul-Erik Hoyer Larsen yang saat ini menjabat sebagai presiden BWF justru tak disebut.
Viktor Axelsen mengaku terinspirasi oleh Lee Chong Wei (Malaysia), Lin Dan (Cina), juga Chen Long yang jadi lawannya di final Olimpiade Tokyo 2020.
"Saya belajar banyak dari pemain sepeeti Lee Chong Wei dan Lin Dan. Saya beberapa kali menghadapi mereka di masa lalu," ujar pemain berusia 27 tahun tersebut.
"Mereka membantu saya untuk menemukan apa yang menjadi kelemahan saya sehingga saya bisa terus-menerus mengalami progres," tuturnya.
Di antara ketiganya, Lee Chong Wei disebut memenuhi kriteria sebagai lawan terberat bagi Viktor Axelsen.
Bagaimana tidak, Axelsen cuma mampu mencuri tiga kemenangan dari 14 pertemuannya dengan peraih tiga medali perak Olimpiade tersebut.
Axelsen yang berumur 11 tahun lebih muda dibanding Chong Wei bahkan butuh tujuh pertandingan untuk mencuri game pertamanya dari sang lawan.
Namun, kini Axelsen membuktikan bahwa dirinya telah melampaui Chong Wei dalam hal prestasi di Olimpiade dengan merebut medali emas.
"Saya sangat ingin berterima kasih kepada Lin Dan, Lee Chong Wei, Chen Long, dan para lawan saya," Axelsen menambahkan.
"Mereka telah membantu saya menjadi pemain yang lebih baik dari partai ke partai," ia memungkasi.
Selanjutnya, Viktor Axelsen bakal memperkuat Denmark dalam ajang Piala Sudirman 2021 yang akan digelar 23 September-3 Oktober di Vantaa, Finlandia.
Piala Sudirman merupakan kejuaraan bulu tangkis dunia dengan format beregu campuran sehingga perlu kekuatan merata di semua sektor untuk jadi juara.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita bulu tangkis lainnya:
NPC Indonesia Berharap Indonesia Akhiri Paceklik Emas di Paralimpiade, Bulu Tangkis Jadi Tumpuan
Video Call dengan Greysia Polii, Legenda Bulu Tangkis Jepang Malu Bukan Kepalang
32 Tipe Penonton Bulu Tangkis Indonesia ala Komika Ardit Erwandha