- Jesse Lingard tampil mempesona sejak bergabung dengan West Ham United pada Januari.
- Pemain 28 tahun ini melesakkan delapan gol dan dua assist hanya dalam sembilan kali tampil.
- Simak pujian Ole Gunnar Solskjer terhadap Jesse Lingard melalui video Dugout di bawah ini.
SKOR.id - Ole Gunnar Solskjaer melantunkan pujian kepada Jesse Lingard, yang menjadi pemain kunci untuk West Ham United sejak kedatangannya pada Januari lalu.
Pemain pinjaman Manchester United di luar dugaan bermain brilian bersama West Ham, dengan membantu the Hammers mengejar tiket Liga Champions.
Setelah menghabiskan sepanjang tahun 2020 tanpa gol maupun assist, banyak yang mempertanyakan keputusan pemain internasional Inggris ini bergabung dengan David Moyes di West Ham.
Namun, ia berhasil membungkam peragu. Pemain 28 tahun ini memberikan impak signifikan untuk West Ham. Mereka kini berada di urutan empat klasemen sementara Liga Inggris, unggul satu angka atas Chelsea di posisi kelima.
Jesse Lingard melesakkan delapan gol dan tiga assist dari hanya sembilan pertandingan untuk the Hammers, dan masa depannya pun mulai menjadi perbincangan.
Klub London utara itu disebut-sebut berniat mempermanenkan statusnya di bursa transfer musim panas.
Namun Ole Gunnar Solskjaer sepertinya keberatan melepas Jesse Lingard, apalagi mengetahui komentar positifnya mengenai sang pemain baru-baru ini.
"Jesse Lingard tampil brilian sejak ia pergi dan saya sudah menjawab pertanyaan ini beberapa kali," tutur pelatih berpaspor Norwegia ini.
Skorer dapat melihat komentar Ole Gunnar Solskjaer selengkapnya melalui video Dugout berikut ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Bek Borussia Dortmund Bilang Manchester City Tak Seharusnya Dapat Penalti https://t.co/Fjc7MA2BLX— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 15, 2021
Berita Ole Gunnar Solskjaer Lainnya
Tiga Pemain Man United Dapat Suspensi di Leg Kedua, Ole Gunnar Solskjaer Pusing
VIDEO: Ole Gunnar Solskjaer Puji Setinggi Langit Performa Mason Greenwood