- Pep Guardiola menggambarkan perasaan Manchester City saat kalah di menit-menit akhir dari Real Madrid.
- Manchester City takluk 1-3 dari Real Madrid di leg kedua semifinal Liga Champions di Bernabeu.
- Tiga gol Madrid lahir di menit ke-90 dan 90+1, dan di perpanjangan waktu.
SKOR.id - Berikut video pernyataan Pep Guardiola saat menggambarkan kekalahan dramatis Manchester City dari Real Madrid di semifinal Liga Champions.
Manchester City gagal ke final setelah kalah di menit-menit akhir pada leg kedua babak empat besar di Bernabeu.
Mengantongi keunnggulan leg pertama (4-3) dan sempat memimpin 1-0 hingga menit menit ke-90, Man City dibuat tak berdaya oleh dua gol telat Rodrygo di injury time.
Pemain muda Brasil itu membukukan gol pada menit ke-90 dan 90+1 untuk memaksa laga memainkan perpanjangan waktu, di mana Karim Benzema mencetak gol penalti penentu kelolosan Madrid.
Skor 3-1 menjadi tiket Los Blancos kembali ke final setelah terakhir kali merasakanya pada 2018, saat meraih gelar Liga Champions ke-13 mereka di Kiev.
Sementara bagi Man City, ini jadi kegagalan kedua beruntun setelah musim lalu disingkirkan Chelsea di final.
Khusus bagi Guardiola, ini menjadi semifinal keenam di mana pelatih asal Spanyol itu tak mampu membawa skuadnya mencapai partai puncak Liga Champions.
Menanggapi kekalahan Man City di menit-menit akhir di Bernabeu, Guardiola menyebut rasanya
"Kami tidak menderita sebelum gol pertama mereka tercipta, dari serangan Real Madrid, pertandingan pun hancur," katanya.
"Mereka menempatkan lima striker, maksudnya saya, empat striker dan (Eder) Militao, lalu gol mereka lahir dan pada akhirnya mereka mendapatkan momennya.
"Dari situ kami merasa kewalahan. Mereka mendapatkan crossing, gol, kami punya kesempatan dengan Jack (Grealish) saat serangan balik.
"Dan ketika kami bemain bagus, mereka bangkit."
Skorer bisa menyaksikan pernyataan lengkap Pep Guardiola tentang kekalahan Manchester City dari Real Madrid di Bernabeu di video di bawah ini:
Berita Liga Champions Lainnya:
Final Liga Champions 2021-2022: Ini Rapor Liverpool dan Real Madrid
Disingkirkan Real Madrid, Pep Guardiola Sebut Timnya Tak Bermain Cukup Bagus
Real Madrid vs Manchester City: 5 Rekor Tercipta, Karim Benzema Samai Cristiano Ronaldo