- AC Milan akan bertemu Juventus pada pekan ke-23 Liga Italia.
- Juventus pernah dporak poranda di San Siro.
- Berikut adalah momen AC Milan memecundangi Juventus di kandang mereka.
SKOR.id - Bigmatch bakal tersaji pada pekan ke-23 Liga Italia. AC Milan akan kembali menjamu rivalnya, Juventus, di San Siro pada Senin (24/1/2022) dini hari WIB.
AC Milan masih unggul secara posisi klasemen, namun mereka membawa bekal yang tidak begitu baik jelang melawan Si Nyonya Tua.
Pasukan Stefano Pioli baru saja ditekuk tim papan tengah, Spezia, dengan skor 2-1.
Sementara itu, La Vecchia Signora baru saja memeroleh dua kemanangan berturut-turut di Serie A dan Coppa Italia.
Paulo Dybala dan kolega menang 2-1 melawan Udisene sebelum menghancurkan Sampdoria 4-1.
Juventus ingin menang untuk memperbaiki posisi, sementara AC Milan juga tak mau kehilangan poin lagi.
Namun langkah buat tim Turin cukup sulit. Ingat pada 2020 lalu, AC Milan memporak porandakan mereka di San Siro dengan manis.
Pada laga yang dilehat 8 Juli 2020 itu, Juventus mulanya berada di atas angin setelah timnya unggul 2-0.
Adrien Rabiot mencetak gol pada menit ke-43 dan Cristiano Ronaldo pada menit ke-53.
Namun AC Milan berhasil membalikkan keadaan. Berawal dari gol Zlatan Ibrahimovic, Rossonerri sukses meleksakkan empat gol pada laga tersebut.
Selain Zlatan, gol-gol pada laga itu dicetak oleh Frack Kessie, Rafael Leao, dan Ante Rebic.
Skor 4-2 berbalik untuk kemenangan AC Milan dan membuat Juventus pulang dengan tangan kosong.
Skorer bisa menyaksikan laga tesebut melalui tayangan di bawah ini:
Berita AC Milan lainnya:
Hasil AC Milan vs Spezia di Liga Italia: Gol Gyasi di Masa Injury Time Taklukan Rossoneri
Eks Pemain AC Milan Tidak Setuju jika Mantan Timnya Rekrut Eric Bailly