- Alessandro Nesta bermain untuk AC Milan dari 2002 sampai 2012.
- Bersama AC Milan, Alesandro Nesta tampil 326 kali dan juara di berbagai ajang.
- Berikut ini cuplikan video momen-momen terbaik Alessandro Nesta di AC Milan.
SKOR.id - Berikut adalah cuplikan video kumpulan momen terbaik Alessandro Nesta saat bermain untuk AC Milan.
Alessandro Nesta adalah salah satu dari sederet pemain yang cukup lama memperkuat I Rossoneri, julukan AC Milan.
Alessandro Nesta bergabung dengan AC Milan pada tahun 2002 dari SS Lazio dan bertahan sampai 2012.
Selama kurun waktu tersebut, Nesta mencatatkan 326 penampilan di semua kompetisi bersama I Rossoneri.
Ia pun memenangkan berbagai gelar juara dalam sepuluh tahun, baik di ajang domestik, Eropa, bahkan dunia.
Di negeri sendiri Nesta dua kali menjuarai Liga Italia, dua kali juara Piala Super Italia, serta sekali angkat trofi di Coppa Italia.
Sedangkan di luar Italia, ia pernah dua kali juara Liga Champions, dua kali juara Piala Super Eropa, dan sekali kampiun Piala Dunia Antarklub.
Setelah meninggalkan AC Milan, Nesta kemudian menjajal kompetisi MLS bersama Montreal Impact dari 2013 sampai 2014.
Pada tahun 2014, ia sempat memutuskan rehat sebelum akhirnya kembali ke lapangan hijau dengan memperkuat klub India, Chennaiyin FC, sampai 2015.
Skorer dapat menyaksikan kehebatan Alessandro Nesta kala berseragam AC Milan lewat tayangan berikut ini:
Baca Juga Berita Video Lainnya:
VIDEO: Momen-momen Terbaik Renato Sanches bersama Bayern Munchen
VIDEO: Luis Enrique Pakai Layar Raksasa untuk Beri Arahan Pemain Timnas Spanyol