- Liverpool memangkas jarak dengan Manchester City menjadi satu poin.
- Di laga terakhir, the Citizens jumpa Aston Villa sementara Jurgen Klopp memimpin timnya menjamu Wolves.
- Klopp tidak yakin City akan kembali kehilangan poin di laga pamungkas versus Aston Villa.
SKOR.id - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, tidak mengharapkan Manchester City kembali kehilangan poin lawan Aston Villa di laga penutup Liga Inggris 2021-2022.
The Reds melihat armada Pep Guardiola kehilangan dua poin dalam laga imbang 2-2 di West Ham United akhir pekan lalu.
Akhirnya Liverpool berhasil memangkas jarak menjadi satu poin dengan juara bertahan sekaligus pemuncak klasemen, City, menyusul kemenangan 2-1 atas Southampton, Rabu (18/5/2022) dini hari WIB.
Dengan demikian, perebutan titel Premier League bakal panas hingga pertandingan terakhir, Minggu (22/5/2022).
City memainkan laga kandang lawan Aston Villa pada laga terakhir, sementara Klopp menyaksikan timnya berhadapan dengan Wolverhampton Wanderers di Anfield.
Namun, pelatih asal Jerman ini tidak mengharapkan City kembali terpeleset untuk kedua kali beruntun.
“Apakah ini peluang besar? Saya tidak akan mengatakan demikian karena saya tidak tahu kapan City terakhir kali kehilangan poin di dua laga beruntun,” tutur Klopp.
“Saya tidak mengharapkan City kehilangan poin, tapi itu tidak berpengaruh pada permainan kami. Dalam dunia yang ideal, kami akan melakoni laga terakhir dengan tertinggal satu poin.”
Skorer dapat melihat wawancara Jurgen Klopp selengkapnya melalui video di bawah ini
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Peluncuran Jersey Terbaru Real Madrid untuk Musim Depan
VIDEO: Kata Xavi Hernandez setelah Sukses Selamatkan Musim Barcelona