- Jurgen Klopp tidak puas dengan kepemimpinan wasit di laga Liverpool kontra Arsenal.
- Wasit memberikan hadiah penalti setelah Thiago melanggara Gabriel Jesus.
- Akibat penalti itu Liverpool kalah 2-3 dari Arsenal.
SKOR.id - Simak cuplikan video konferensi pers Jurgen Klopp setelah pertandingan Arsenal vs Liverpool.
Pada pekan kesepuluh Liga Inggris di Emirates Stadium, Liverpool kalah 2-3 dari Arsenal.
Laga tersebut berjalan sengit dengan kedua tim saling kejar-kejaran gol. Namun pada menit ke-76, Arsenal mendapat hadiah penalti yang dieksekusi Bukayo Saka dan mengubah kedudukan menjadi 3-2.
Penalti itu diberikan setelah Thiago dianggap melanggar Gabriel Jesus di dalam kotak penalti.
Para pemain kedua tim berdebat sengit, tetapi setelah menerima sinyal dari ruang VAR, wasit Michael Oliver tidak mengubah keputusannya.
"Kita tahu dalam hidup, apabila dua wasit berpikir yang sama maka kebenaran akan hidup bersamanya," kata Klopp mengkritik keputusan wasit.
"Jika saya melihat kembali situasi, jika ada kontak dan saya yakin tidak ada kontak maka mungkin hanya kontak ringan.
"Tapi pemain terus bergerak dengan kedua kaki, kemudian jatuh.
"Itu sebuah indikasi bahwa ada sesuatu yang mungkin tidak mungkin terjadi."
Akibat kekalahan itu, Liverpool masih berada di peringkat 10 klasemen dengan hanya 10 poin setelah 8 pekan.
Skorer bisa meyaksikan pernyataan Jurgen Klopp yang mengkritik wasit dalam pertandingan Arsenal vs Liverpool:
Berita Video Lainnya:
VIDEO: Xavi Hernandez Bicara soal Figur Ousmane Dembele di Barcelona
VIDEO: Graham Potter Bahas Kedalaman Skuad Chelsea