- Manchester City menang 4-3 atas Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (15/5/2021).
- Hal menarik pada laga ini adalah ditunjuknya Scott Carson sebagai kiper utama City dan hat-trick Ferran Torres untuk The Citizens.
- Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, membahas tentang dua pemain tersebut.
SKOR.id - Berikut ini adalah wawancara pelatih Manchester City, Pep Guardiola, yang membahas tentang dua pemainnya, Scott Carson dan Ferran Torres.
Manchester City berhasil menang dengan skor 4-3 atas Newcastle United dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (15/5/2021).
Hal menarik pada laga tersebut adalah dipilihnya Scott Carson sebagai kiper utama Manchester City.
Kemudian hat-trick alias tiga gol yang diciptakan Ferran Torres untuk The Citizens pada menit ke-42', 64', dan 66'.
Soal Scott Carson, Pep Guardiola menyebut jika kiper berusia 35 tahun itu merupakan sosok pemimpin dalam skuad besutannya.
"Orang-orang mungkin tidak tahu bahwa dia (Scott Carson) adalah pemimpin sebenarnya bagi kami," ujar Pep Guardiola.
"Dia punya banyak pengalaman baik di ruang ganti dan tim-tim besar. Dia sosok yang luar biasa," tutur sang pelatih.
Mantan arsitek Barcelona itu kemudian melempar sanjungan untuk Ferran Torres yang menyumbangkan tiga dari empat gol City.
"Saya senang dengan tiga golnya. Untuk musim pertamanya di Inggris, dia punya catatan gol yang luar biasa," kata Pep memuji.
Skorer bisa menyaksikan secara lengkap wawancara Pep Guardiola dalam video berikut ini:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Cetak Satu Gol ke Gawang Inter Milan, Cristiano Ronaldo Samai Catatan Lionel Messi https://t.co/q468MaZkoI— SKOR.id (@skorindonesia) May 16, 2021
Berita Manchester City Lainnya:
VIDEO: Euforia Kemenangan Manchester City Terdengar dari Seluruh Dunia, Termasuk Palu, Indonesia
Newcastle United vs Manchester City: Ferran Torres Lewati Rekor Lionel Messi