- Pelatih Manchester United mengkritik wasit yang memberi kartu merah kepada Casemiro.
- Casemiro diusir wasit setelah menerima dua kartu kuning saat Manchester United ditahan 0-0 Southampton.
- Selama bertahun-tahun di Real Madrid, Casemiro tidak pernah mendapat kartu merah.
SKOR.id - Simak video pernyataan pelatih Erik ten Hag yang mengkritik wasit usai mengusir Casemiro saat Manchester United bermain 0-0 dengan Southampton.
Man United tak mampu mengalahkan Southampton di pekan ke-27 Liga Inggris 2022-2023 setelah harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-34 usai Casemiro mendapat kartu kuning kedua.
Ten Hag pun mengkritisi wasit Anthony Taylor yang menilai keputusan sang pengadil terhadap Casemiro terlalu berat dan langsung mempengaruhi hasil pertandingan hari itu.
"Casemiro telah memainkan lebih dari 500 pertandingan di Eropa dan tidak pernah menerima kartu merah. Tapi dia menerima dua kartu merah di Liga Premier," kata Ten Hag setelah laga.
"Dia bermain di sini cukup keras, tapi dia bermai 'fair play' juga ketika menghadapi Crystal Palace. Jadi ini sangat diperdebatkan."
Selama bertahun-tahun di Real Madrid dengan pertandingan menegangkan yang tak terhitung jumlahnya, Casemiro tidak pernah dikartu merah.
Namun, gelandang asal Brasil itu telah menerima dua kartu merah di Liga Inggris musim ini, yang membuatnya diskors untuk empat pertandingan berikutnya di liga domestik.
Casemiro akan melewatkan pertandingan Liga Premier mendatang melawan Newcastle, Brentford dan Everton, serta perempat final Piala FA melawan Fulham.
Skorer bisa menyaksikan pernyataan lengkap Erik ten Hag yang mengkritik wasit usai memberi kartu merah untuk Casemiro dalam video di bawah ini: