SKOR.id - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag puji Anthony usai Setan Merah kalahkan Nottingham Forest 2-0, Minggu (16/4/2023) lalu.
Antony mencetak gol pembuka Manchester United di pertandingan akhir pekan lalu. Ini merupakan gol pertamanya di Liga Inggris sejak Oktober tahun lalu.
Penyerang asal Brasil tersebut juga berkontribusi pada gol kedua yang dicetak Diogo Dalot.
Kemenangan ini membuat tim besutan Erik ten Hag naik kembali ke posisi ketiga pada klasemen sementara Liga Inggris.
Manchester United kini unggul enam poin dari urutan kelima Tottenham dengan satu pertandingan yang belum dimainkan.
Usai pertandingan kontra Nottingham Forest, Erik ten Hag memberikan pujian khusus kepada pemain yang dibeli seharga 85 juta pound sterling (sekitar Rp1,5 triliun) tersebut.
"Gol yang dia cetak, dia berada di tempat yang tepat, di momen yang tepat untuk mendapatkan rebound," ujar pelatih asal Belanda itu setelah pertandingan.
"Gol kedua adalah gol tim yang hebat, bagaimana kami membangunnya, cara Antony melakukannya untuk memberikan umpan pada saat yang tepat dan pergerakan dari Diogo sangat fantastis, bagus untuk disaksikan," lugasnya.
Sebelumnya Antony dianggap gagal memenuhi ekspektasi karena sudah dibeli dengan harga yang tidak murah.
Namun, Erik Ten Hag pun membela dengan mengatakan bahwa pemain berusia 23 tahun itu sudah berhasil melakukan yang semestinya.
"Saya membelanya," kata Erik ten Hag. "Dia tahu, saya juga tahu, bahwa ketika Anda seorang striker, Anda membutuhkan end product," ucapnya.
"Tapi dia sudah memiliki banyak penyelesaian, dia mencetak gol di semua kompetisi sekarang. Delapan gol di tahun pertamanya untuk United tidak buruk dan masih ada pertandingan tersisa," jelasnya.
"Tapi dia harus melakukannya. Saya tidak bisa mengatakan di setiap pertandingan, tapi di banyak pertandingan, jika Anda ingin menjadi pemain kelas atas dan terutama di semua kompetisi," ungkapnya
"Dia harus melangkah. Hari ini adalah contoh di mana, dengan kedua gol itu, dia membuat keputusan yang tepat," lanjut Erik ten Hag.
Pelatih Nottingham Forest, Steve Cooper mengklaim kapten Manchester United Harry Maguire seharusnya mendapat kartu kuning kedua karena handball di babak pertama.
Bos Forest, yang timnya tetap berada di tiga terbawah, berkata: "Saya tidak akan mengatakan itu adalah alasan mutlak kami kalah dalam permainan."
"Tapi saya pikir itu penalti yang jelas dari Maguire dan mungkin kartu kuning kedua, yang bisa menjadi pengubah permainan. Saya pikir itu kesalahan yang sangat, sangat, sangat buruk," ungkapnya.
Kemenangan ini membawa Manchester United naik kembali ke posisi ketiga pada klasemen sementara Liga Inggris.
Manchester United kini unggul enam poin dari urutan kelima Tottenham Hotspur dengan satu pertandingan yang belum dimainkan.
Skorer dapat menyaksikan pujian Erik ten Hag untuk Anthony setelah kemenangan atas Nottingham Forest melalui video berikut: