SKOR.id - Simone Inzaghi menanggapi kritik tentang Inter Milan dan Romelu Lukaku dari mantan gitaris Oasis, Noel Gallagher jelang pertandingan kontra SL Benfica.
I Nerazzurri bakal melakoni laga leg kedua perempat final Liga Champions melawan Benfica di Giuseppe Meazza pada Kamis (20/4/2023) dini hari WIB.
Noel Gallagher, seorang suporter setia Manchester City, baru-baru ini ditanya siapa yang dia ingin sebagai lawan Manchester City jika Cityzens mencapai final Liga Champions.
Ada 75 persen peluang tim Italia tampil di final, mengingat Inter Milan, AC Milan, dan Napoli semuanya berada di perempat final dan berada di sisi undian yang sama.
Peluang itu menjadi jaminan jika Inter mengalahkan Benfica pada Kamis dini hari mendatang.
Ketika ditanya siapa yang paling dia inginkan untuk melawan Manchester City jika mereka mencapai final, Gallagher menjawab: "Jika Anda bertanya siapa yang saya sukai, saya lebih suka Inter, karena mereka tidak terlalu bagus. Lukaku mengerikan,".
"Kemudian AC Milan, karena Napoli sedikit lebih baik. Saya pikir Napoli akan menjadi Final terbaik, karena para penggemar dan kebisingannya," lanjutnya.
"Semua tim Italia benar-benar memiliki atmosfer yang bagus. Tetapi jika saya harus memilih, karena mereka tidak terlalu bagus, saya akan memilih Inter Milan," ucapnya.
Simone Inzaghi merespons pernyataan Noel Gallagher tersebut dan mengklaim bahwa Manchester City akan bertemu Inter Milan di final Liga Champions di Istanbul pada bulan Juni.
"Dia penyanyi yang hebat," katanya. "Saya harap prediksinya juga beruntung: melihat Inter di final akan membuat kita semua bahagia," jelasnya.
Meskipun sudah mengantongi kemenangan di leg pertama melawan Benfica, Inter Milan tetap harus waspada karena mereka juga sedang dalam kondisi yang kurang baik.
Pada pertandingan akhir pekan lalu melawan AC Monza, I Nerazzurri secara mengejutkan takluk 0-1 di kandang sendiri.
Simone Inzaghi juga menghabiskan beberapa pekan terakhir dengan cercaan kritik dan berada dalam risiko pemecatan.
"Saya puas dengan para pemain saya, karena mereka selalu bekerja gila-gilaan untuk saya. Kritik baik-baik saja, saya cukup sopan untuk mendengarkan, memeriksa dari mana asalnya dan maju terus," kata Simone Inzaghi ketika menjawab kritikan setelah menang melawan Benfica.
Namun tetap, Pastinya hasil ini istimewa bagi Simone Inzaghi karena Inter Milan sekarang berada di ambang semi final Liga Champions.