- Valve akhirnya mengungkapkan detail rencana skema kompetitif gim MOBA miliknya, Dota 2.
- Skema kompetitif yang disebut juga dengan Dota Pro Circuit (DPC) tersebut rencananya akan dimulai pada 18 Januari 2021.
- Nantinya dari rangkaian kompetisi yang ada, tim-tim teratas akan bertarung di ajang paling bergengsi Dota 2, The International 10.
SKOR.id - Dota Pro Circuit (DPC) 2021 akan dihiasi dua musim reguler dan dua kali Major sebelum menggelar puncak kompetisinya, The International 10.
Pengembang Dota 2, Valve, akhirnya mengumumkan detail skema kompetitif gim MOBA-nya tersebut.
Skema kompetitif Dota 2 atau yang biasa disebut dengan Dota Pro Circuit (DPC) memiliki sistem yang cukup kompleks untuk menentukan tim mana saja yang nantinya akan bertarung di The International sebagai momen puncaknya.
Rencananya DPC akan dimulai pada 18 Januari 2021 serentak di enam wilayah, yakni Eropa, China, Asia Tenggara, CIS, Amerika Utara, dan Amerika Selatan.
Lima dari enam wilayah tersebut akan melangsungkan kompetisi untuk menentukan tim mana saja yang bakal bertarung di turnamen Major pertama Dota 2 pada 25 Maret - 4 April 2021.
Sementara China akan sedikit terlambat karena akan diselingi waktu libur dan baru akan selesai pada 14 Maret 2021.
Kemudian DPC musim kedua akan langsung digelar serentak di enam wilayah tersebut pada 13 April-23 Mei 2021.
Baru kemudian tim-tim teratas akan mengisi slot untuk bertarung di turnamen Major kedua.
The Dota Pro Circuit 2021 Season. https://t.co/meCrho6LrH
Pro Circuit: https://t.co/Lq2eYqapOe
2021 DPC Registration: https://t.co/mTBkMUyEGO#Dota2 pic.twitter.com/Ssh3V1dixp— Wykrhm Reddy (@wykrhm) January 1, 2021
Valve pun mengungkapkan pembagian tim dari tiap wilayah, yakni empat teratas dari Eropa dan China, tiga teratas dari Asia Tenggara dan CIS, serta dua tim teratas dari Amerika Utara dan Selatan.
Tim-tim yang mengumpulkan cukup poin di turnamen Major berhak mendapatkan slot untuk bertarung di kompetisi terakbar Dota 2, The International yang rencananya akan digelar di Stockholm, Swedia, pada Agustus mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Daftar Pemenang Player Favorit Fans di PMGC 2020 dari Lima Region https://t.co/k1XZYPqRME— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 31, 2020
Berita Dota 2 lainnya:
Daftar Perubahan Dota 2 Usai Update The Mistwoods, Ada Hero Baru