- Kepergian Valentino Rossi dari garasi tim pabrikan Yamaha membuat Maverick Vinales sedikit kehilangan motivasi.
- Bagi Maverick Vinales, menang atas Valentino Rossi selalu menjadi faktor penyemangat tersendiri.
- Maverick Vinales berharap kedatangan Fabio Quartararo dapat membantu Yamaha tampil lebih kencang.
SKOR.id - Maverick Vinales merupakan satu dari banyak orang yang bakal merindukan sosok Valentino Rossi di garasi tim pabrikan Yamaha.
Dalam pengakuannya, Maverick Vinales menilai kehadiran The Doctor senantiasa memberinya motivasi.
Rider berjuluk Top Gun tersebut juga tidak ragu menyebut Valentino Rossi sebagai pribadi yang membentuk dirinya menjadi pembalap seperti sekarang ini.
Tanpa Rossi di Monster Energy Yamaha, Vinales merasa musim ini suasananya akan jauh berbeda.
"Kami akan bekerja lebih bebas saat ini setelah Vale pergi karena tidak pernah mudah bekerja dengan seorang legenda," ucap Vinales dilansir dari Marca.
"Namun kepergiannya membuat saya kehilangan sedikit motivasi. Menang atas Valentino selalu menjadi penyemangat. Saya harus mengakui telah belajar banyak darinya."
Pembalap yang baru saja mengakhiri masa lajangnya tersebut juga menceritakan momen tak terlupakan ketika berada satu tim dengan The Doctor.
"Awal pertama kali bekerja sama dengannya, saya agak bingung. Kenapa dia selalu tersenyum meski situasi tak berjalan bagus," tutur Vinales.
"Saya sangat berterima kasih kepadanya, bahwa saya makin positif dan bermental kuat."
Pada sisi lain, Vinales juga bersyukur karena kepergian Rossi akan membuat tim Yamaha lebih kuat.
View this post on Instagram
Pasalnya, sejak berpasangan dengan Rossi, Vinales selalu memiliki pendapat berbeda mengenai pengembangan motor YZR-M1.
Pabrikan asal Jepang tersebut bahkan tak jarang menerapkan perlakuan berbeda pada kedua motor agar Vinales dan Rossi dapat tampil lebih baik.
"Saya berharap kedatangan Fabio (Quartararo) dapat membantu kami mengalahkan Ducati dan Honda," ujar Vinales.
"Kini, tim kami memiliki dua pembalap muda, dengan gagasan yang sama soal arah pengembangan motor."
Tak dapat dimungkiri bahwa Maverick Vinales mengalami masa kejayaannya sejak bergabung dengan tim pabrikan Yamaha.
Sejak 2017, tercatat Top Gun telah tujuh kali menginjakkan kaki di podium teratas.
Sementara dalam periode yang sama, Valentino Rossi hanya mampu mencatatkan satu kemenangan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Maverick Vinales lainnya:
Kabar Bahagia, Maverick Vinales Resmi Akhiri Masa Lajang
Maverick Vinales Antusias Berbagi Garasi dengan Fabio Quartararo