- Persebaya Surabaya mengusulkan Liga 1 musim 2020 dihentikan total.
- Sebelum memikirkan musim baru 2021, Persebaya Surabaya meminta PT LIB pastikan dulu izin kepolisian.
- Hari ini PT LIB menggelar rapat virtual bersama perwakilan klub Liga 1 dan Liga 2.
SKOR.id - PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan klub peserta Liga 1 2020 baru saja menggelar rapat virtual pada Jumat (15/1/2020) pagi.
Pada rapat yang berlangsung pukul 10.00-11.30 WIB itu, seluruh peserta klub Liga 1 2020 diberikan kesempatan untuk menyampaikan usulan.
Utamanya, terkait lanjut tidaknya kompetisi musim 2020 yang sudah vakum hampir 10 bulan lamanya sejak Maret lalu.
Mayoritas perwakilan klub yang hadir dalam rapat virtual tersebut mengusulkan kompetisi musim 2020 dihentikan secara total dan memulai musim baru 2021.
Salah satunya Persebaya Surabaya. Klub berjulukan Bajul Ijo tersebut tegas mengusulkan kompetisi musim 2020 dihentikan secara total agar klub tak lagi dijanjikan lanjutan kompetisi yang sulit digelar dalam waktu dekat.
"Sudah lebih dari sepuluh bulan kami berada dalam situasi tidak pasti. PSSI dan LIB menjanjikan kompetisi musim 2020 lanjut, tapi sampai sekarang tidak bisa berjalan. Lebih baik diputuskan berhenti saja," kata Manajer Persebaya, Candra Wahyudi, dalam keterangan resmi yang diterima Skor.id, Jumat (15/1/2021) .
Dilanjutkan Candra, kepastian status kompetisi memang sangat penting bagi klub untuk menentukan sikap kepada pemain, pelatih, ofisial, dan sponsor.
Sekaligus, menghentikan kerugian finansial yang dialami klub sejak dihentikannya kompetisi.
"Lebih baik kita menatap musim baru. Tapi, sebelum itu, PSSI dan LIB harus bisa mendapatkan izin dari kepolisian. Kalau belum ada izin, jangan bicara kompetisi dulu," Candra menambahkan.
Setelah mendapatkan masukan dari klub, selanjutnya PT LIB akan meneruskan usulan tersebut kepada PSSI.
Otoritas sepak bola Indonesia itulah yang nantinya akan memutuskan apakah kompetisi musim 2020 dilanjutkan atau berhenti.
Usulan-usulan yang disampaikan dalam pertemuan tersebut nantinya akan menjadi landasan untuk rapat Exco PSSI yang rencananya digelar Rabu (20/1/2021).
Dalam rapat Exco PSSI itu nantinya akan muncul keputusan soal kepastian kompetisi Liga 1, 2, dan 3 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga 1 Lainnya:
Klub Liga 1 Ingin Musim 2020 Dihentikan, Begini Jawaban Dirut PT LIB
Usul Bhayangkara FC ke PT LIB: Liga 1 2021 Mulai Usai Lebaran dan Tanpa Degradasi
Rapat dengan PT LIB, Tim-tim Liga 1 Ingin Musim 2020 Dihentikan