- Aksi rasisme mengguncang gelaran IBL 2022.
- Restu Dwi Purnomo (DNA Bima Perkasa Jogja) terindikasi melakukan rasisme kepada pemain Austin Mofunaya (Bumi Borneo Pontianak).
- Restu Dwi Purnomo menyampaikan klarifikasi lewat akun Instagram Bima Perkasa Jogja, Kamis (24/3/2022) malam.
SKOR.id - Keseruan Indonesian Basketball League (IBL) 2022 ternodai aksi tak terpuji yang dilakukan pemain DNA Bima Perkasa Jogja, Restu Dwi Purnomo.
Saat melawan Bumi Borneo Pontianak di Hall Basket, Senayan, Jakarta, Rabu (23/3/2022), dia terlihat mengejek Austin Mofunanya dengan kata-kata rasis.
Dalam video singkat yang beredar luas, tampak bahwa Restu memonyongkan bibirnya usai Austin Mofunanya menggagalkan upayanya memasukkan bola.
Bima Perkasa sendiri akhirnya tumbang, 66-76, sekaligus membuat mereka makin terbenam di dasar klasemen Divisi Merah dengan 15 kekalahan beruntun.
Di sisi lain, aksi tak terpuji Restu, berbuntut panjang. Kamis (24/3/2022), tim-tim IBL 2022 mengunggah foto di akun Instagram dengan tulisan No Room For Racism.
Dalam unggahannya itu, masing-masing tim memajang foto pemain hingga pelatih dengan warna hitam-putih dengan harapan warna kulit tak seharusnya jadi pembeda.
Mengetahui dirinya menjadi sorotan, Restu pun kemudian membuat video klarifikasi yang diunggah di akun Instagram resmi Bima Perkasa pada hari yang sama.
Mengenakan kaos berwarna merah muda, Restu menyebut bahwa tindakan yang dilakukannya murni spontanitas dan tidak berniat menghina siapa pun.
"Saya Restu Dwi Purnomo. Saya di sini akan mengklarifikasi tentang bentuk eskpresi saya di tengah pertandingan melawan Bumi Borneo tadi yang banyak menimbulkan asumsi," katanya, membuka video tersebut.
"Pertama, ekspresi tersebut spontan dan tidak ada unsur untuk menghina siapa pun. Dan itu murni bentuk kekecewaan dari diri saya sendiri."
"Yang kedua, saya meminta maaf atas ekspresi tersebut banyak menimbulkan asumsi. Terima kasih atas kritik yang sudah datang. Matur nuwun."
Lihat postingan ini di Instagram
Sejauh ini, belum ada tanggapan resmi dari pihak IBL ataupun Bima Perkasa mengenai kasus yang mencoreng aksi sportivitas ini.
Restu pun masih dimainkan Coach Bima Perkasa, Kartika Siti Aminah, dalam laga lawan Satria Muda Pertamina Jakarta, Kamis (24/3/2022).
Namun, permainan Bima Perkasa merosot tajam. Mereka hancur lebur di hadapan Satria Muda, yang menang dengan skor telak, 83-40.
Bima Perkasa sendiri sudah dipastikan tak lolos playoff, bersama Evos Thunder Bogor. Keduanya menghuni dasar klasemen Divisi Merah dan Putih.
Berita IBL lainnya:
Semua Negatif Covid-19, Sistem Bubble di Sisa Musim IBL 2022 Berhasil
IBL 2022: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
IBL 2022: Prawira Bandung Sapu Bersih Pertemuan Melawan Pelita Jaya