- Emma Raducanu menembus babak 16 besar dalam debutnya di US Open 2021.
- Remaja 18 tahun itu sangat senang karena bisa menikmati babak utama US Open 2021.
- Emma Raducanu mengapresiasi tim yang telah membantunya.
SKOR.id - Setelah mengguncang Wimbledon Open 2021, Emma Raducanu kini menjadi buah bibir dalam Grand Slam US Open.
Petenis muda asal Inggris tersebut tampil mengesankan dalam Wimbledon Open 2021 dengan menembus babak 16 besar.
Sebenarnya, Emma Raducanu berpotensi menembus perempat final. Sayangnya, cedera membuat ambisi tersebut pupus.
Remaja 18 tahun tersebut walkover di tengah set kedua saat berhadapan dengan petenis Australia, Ajla Tomljanovic, karena cedera.
Dua bulan berlalu, Raducanu kembali membuat gebrakan dalam turnamen grand slam dengan menembus 16 besar US Open 2021.
Berbeda dengan Wimbledon, pada US Open 2021, Raducanu memulai perjalanan dari babak kualifikasi.
Petenis yang digadang bersinar di masa depan ini melewati tiga pemain untuk amankan tiket babak utama US Open 2021.
Di babak kualifikasi, Raducanu menang atas Bibiane Weijers (Belanda), Mariam Bolkvadze (Georgia), dan Mayar Sherif (Mesir).
Emma Raducanu stayed one step ahead taking her all the way to Round 4 ????@ChubbNA | #USOpen pic.twitter.com/mXng8p39nE— US Open Tennis (@usopen) September 4, 2021
Di babak pertama US Open 2021, Raducanu menang atas Stefanie Vogele (Swiss). Disusul kemenangan atas Zhang Shuai (Cina) di babak kedua.
Dan, Minggu (5/9/2021), giliran Sara Sorribes Tomo (Spanyol) yang takluk di tangan Raducanu dalam dua set, 6-0, 6-1.
"Saya tahu bahwa Sara adalah rival berat, jarang membuat kesalahan. Jadi, Anda harus fokus poin demi poin," katanya kepada Amazon Prime dan dilansir Tennis 365.
"Saya harus bekerja sangat keras karena ada deuce yang sangat sangat panjang. Saya sangat senang bisa mengatasinya dan meraih kemenangan."
Her face says it all. pic.twitter.com/yxyBmbeRUF— US Open Tennis (@usopen) September 5, 2021
Gadis yang memulai karier profesional sejak 2018 tersebut mengaku sangat berterima kasih kepada seluruh tim yang membantunya meraih posisi saat ini.
"Saya punya tim yang luar biasa. Sekarang, sudah pekan kedua saya di New York. Saya tak pernah menyangka bisa menembus pekan ketiga. Saya sangat antusias."
Di babak 16 besar, Senin (6/9/2021), Raducanu akan menghadapi Shelby Rogers (Amerika Serikat) untuk memperebutkan tiket perempat final US Open 2021.
Legenda MotoGP: Aprilia Akan Bersinar pada MotoGP 2022 https://t.co/TKbPXuHDQd— SKOR.id (@skorindonesia) September 5, 2021
Berita Tenis Lainnya:
US Open 2021: Naomi Osaka Menangis di Sesi Konpers usai Dikalahkan Petenis Kemarin Sore
US Open 2021: Karolina Pliskova Menang Dramatis, 6 Mantan Ratu Tenis Dunia Lolos ke Babak Ketiga