SKOR.id - Brad Maloney mengaku bahagia atas pencapaian skuad muda Australia dalam ajang ASEAN U-16 Championship 2024.
Timnas U-16 Australia sukses tampil sebagai kampiun usai memenangi partai final kontra Thailand yang digelar di Stadion Manahan, Solo pada Rabu (3/7/2024).
Setelah sama kuat dengan skor 1-1 hingga waktu normal berakhir, The Socceroos jadi juara setelah memenangi babak adu tendangan penalti dengan skor 8-7.
Ini jadi kali kedua skuad muda Australia menjuarai turnamen sepak bola kelompok umur U-16 di kawasan Asia Tenggara.
Sewindu yang lalu, mereka sukses menyabet gelar juara dari ajang AFF U-16 Youth Championship 2016 yang diselenggarakan di Kamboja.
Dalam sesi konpers seusai laga, Brad Maloney pun mengaku senang bisa mengantar Australia jadi kampiun ASEAN U-16 Championship 2024.
Terlebih Anthony Didulica dan kawan-kawan melewati perjalanan yang tak mudah untuk bisa menyabet gelar juara di Kota Solo.
“Turnamen ini menjadi pengalaman yang fantastis dan sangat menantang untuk para pemain Australia,” kata Brad Maloney dalam sesi konpers seusai laga.
“Kami menjalani laga ketat di fase grup, lalu menghadapi Indonesia yang sangat menyulitkan kami di semifinal, dan kembali berduel ketat melawan Thailand malam ini.”
“Tentu saja, kami merasa sangat senang bisa memenangi pertandingan malam ini sekaligus menjuarai turnamen ini,” ujarnya melanjutkan.
Usai membawa Australia juara ASEAN U-16 Championship 2024, Brad Maloney pun akan mengalihkan fokusnya ke Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.
Dalam Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 yang digelar Oktober 2024 nanti, Australia masuk Grup G bersama Indonesia, Kepulauan Mariana Utara, dan tuan rumah Kuwait.
“Tentu saja kami sudah menantikan Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 pada Oktober mendatang,” katanya.
“Sepulangnya kami ke Australia, kami akan menyusun rencana sehingga dapat persiapan yang lebih baik dan lain sebagainya.
Brad Maloney pun tak menutup kemungkinan memanggil pemain baru di luar skuad Australia di ASEAN U-16 Championsip 2024 sebagai salah satu bentuk evaluasi.
“Tim ini menjalani turnamen yang fantastis tetapi kami juga masih bereksperimen terkait komposisi pemain,“ ia menjelaskan.
“Beberapa pemain terbaik dalam grup ini masih akan dilibatkan tetapi mungkin akan ada beberapa wajah baru dipanggil untuk Kualifikasi Piala Asia U-17 2025.”