- Kedigdayaan Amerika Serikat di Piala Dunia Basket masih belum tergoyahkan, dengan lima gelar juara.
- Namun, kekalahan Amerika Serikat dari Prancis di perempat final Piala Dunia 2019 menjadi bukti runtuhnya dominasi Negeri Paman Sam.
- Tim terbaik benua Eropa dan Asia/Oseania bisa muncul sebagai penjegal Amerika Serikat di Piala Dunia 2023.
SKOR.id - Nama besar Tim Nasional Basket Amerika Serikat runtuh saat berlaga di Piala Dunia Basket 2019.
Timnas Amerika Serikat saat itu gagal melaju lebih jauh setelah dijegal Prancis pada babak perempat final.
Saat itu, penampilan apik pemain NBA asal Prancis, Rudy Gobert, menjadi salah satu faktor kekalahan Amerika Serikat.
Dominasi Amerika Serikat pun kembali dipertanyakan di Piala Dunia 2023. Terlebih, munculnya pemain-pemain terbaik dari beberapa benua pun menjadi tantangan tersendiri.
Pemain-pemain terbaik Asia/Oseania, Amerika, Eropa, dan Afrika bisa menjadi penantang baru negeri Paman Sam.
Skor Indonesia menyusun starting 5 terbaik yang bisa disusun per benua, diisi oleh beberapa pemain muda potensial sekaligus calon ace bagi negara masing-masing pada Piala Dunia Basket 2023.
Nama-nama besar seperti Patty Mills (Australia), Gasol bersaudara (Spanyol), Rudy Gobert (Prancis) akan digantikan pemain-pemain yang lebih muda pada list ini.
Berikut adalah 5 pemain terbaik dari masing-masing benua yang berpotensi jungkalkan dominasi Amerika Serikat di Piala Dunia FIBA 2023:
Benua Amerika:
Point Guard: Luca Vildoza (Argentina)
Shooting Guard: Andrew Wiggins (Kanada)
Small Forward: Gabriel Deck (Argentina)
Power Forward: Michael Carrera (Venezuela)
Center: Trey Lyles (Kanada)
Benua Asia:
Point Guard: Lee Hyunjung (Korea Selatan)
Shooting Guard: Josh Green (Australia)
Small Forward: Kai Sotto (Filipina)
Power Forward: Rui Hachimura (Jepang)
Center: Zhou Qi (Cina)
Benua Eropa:
Point Guard: Ricky Rubio (Spanyol)
Shooting Guard: Luka Doncic (Slovenia)
Small Forward: Bodgan Bodganovic (Kroasia)
Power Forward: Giannis Antetokounmpo (Yunani)
Center: Nikola Jokic (Serbia)
Benua Afrika:
Point Guard: Udoka Azubuike (Nigeria)
Shooting Guard: Josh Okogie (Nigeria)
Small Forward: Precious Achiuwa (Nigeria)
Power Forward: Pascal Siakam (Kamerun)
Center: Joel Embiid (Kamerun)
Tonton drawing Piala Dunia Basket 2023 melalui link di bawah ini:
Deadline Day: Kapan Bursa Transfer Musim Panas 2021 Liga Top Eropa Ditutup? https://t.co/dBZG5COfCo— SKOR.id (@skorindonesia) August 30, 2021
Berita Piala Dunia Basket Lainnya:
5 Fakta Piala Dunia Basket FIBA, Jepang-Filipina-Indonesia Catatkan Sejarah pada 2023
Piala Dunia Basket 2023, Perbasi Cari Pemain Naturalisasi di NBA G-League