- BWF merilis daftar peringkat terbaru pasca-Kejuaraan Dunia 2022 pada Selasa (30/8/2022).
- Para juara dunia 2022 mengalami perbadaan nasib karena ada yang naik, turun, atau stagnan di peringkat dunia yang sama dengan pekan lalu.
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto tersingkir dari lima besar dunia setelah meraih medali perunggu di Tokyo.
SKOR.id - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) merilis daftar peringkat terbaru untuk pekan ke-35 musim kompetisi 2022 pada Selasa (30/8/2022).
Perilisan daftar peringkat terbaru itu hanya berjarak dua hari setelah berakhirnya Kejuaraan Dunia BWF 2022 di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Jepang.
Sisi menarik dari peringkat pekan ini adalah posisi fluktuatif para peraih gelar juara dunia 2022. Ada yang peringkatnya naik, turun, maupun stagnan.
Viktor Axelsen (Denmark) yang jadi juara dunia tunggal putra 2022 masih bertahan di peringkat pertama.
Nasib yang sama juga dialami oleh pasangan ganda putri Cina, Che Qing Chen/Jia Yi Fan, yang tetap bertahan di puncak ranking usai jadi juara dunia 2022.
Sementara itu, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong yang jadi juara dunia 2022 untuk nomor ganda campuran juga masih bertahan di peringkat yang sama.
Bedanya, mereka bertahan di peringkat kedua dunia. Predikat ganda campuran nomor satu dunia sendiri masih diduduki Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattaachai (Thailand).
Sementara itu, Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang mencatatkan diri sebagai pebulu tangkis Malaysia pertama bergelar juara dunia sukses menembus lima besar ganda putra.
Tambahan 13.000 poin sukses membawa mereka menggeser posisi Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dari peringkat lima dunia dengan koleksi total 91.428 poin.
Hasil antiklimaks justru dialami oleh Akane Yamaghuchi (Jepang) yang mengalami penurunan peringkat usai memenangi nomor tunggal putri Kejuaraan Dunia BWF 2022.
Meski berhasil mempertahankan gelar juara dunia, Akane Yamaguchi justru turun satu setrip ke peringkat kedua dengan total raihan 109.413 poin.
Predikat tunggal putri nomor satu dunia pada saat ini disandang oleh Tai Tzu Ying (Taiwan) yang pada Kejuaraan Dunia BWF 2022 "hanya" mendapat medali perunggu.
Hal ini bisa terjadi karena sistem poin BWF yang menghitung hasil 10 turnamen terbaik dalam periode tertentu di mana hasilnya Akane kehilangan 1.600 poin.
Poin dari Indonesia Open 2019 (12.000 poin) dan Japan Open 2019 (11.000 poin) yang pada pekan lalu masih masuk dalam hitungan dianggap sudah "hangus"
Sebagai gantinya, poin yang didapat Akane dari World Tour Finals 2021 (8.400) dan Kejuaraan Dunia BWF 2022 (13.000) kini masuk dalam hitungan.
Sementara itu, hasil kurang memuaskan yang diraih oleh kontingen Indonesia dalam Kejuaraan Dunia BWF 2022 juga berpengaruh dengan peringkat beberapa pemain.
Salah satunya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang harus turun satu setrip ke peringkat enam dunia nomor ganda putra.
Begitu juga dengan Jonatan Christie yang harus turun ke peringkat delapan dunia nomor tunggal putra setelah tersingkir di perempat final.
Meskipun demikian, ada beberapa wakil yang mengalami peningkatan peringkat meskipun gagal merebut medali di Tokyo 2020.
Seperti ganda campuran muda Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari yang kini menempati peringkat ke-16 dunia, naik dua setrip dari pekan lalu.
Atau Anthony Sinisuka Ginting yang kembali berada di peringkat lima besar setelah terhenti di perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2022.
Daftar lengkap peringkat BWF pekan ke-35 musim kompetisi 2022 dapat diakses melalui tautan ini.
Baca Juga Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Update Ranking BWF Pekan Ke-29, Apri/Fadia Makin Dekat dengan Jajaran Elite Dunia
Fajar/Rian Incar Naik Peringkat usai Juara Malaysia Masters 2022