- BWF telah merilis daftar peringkat dunia terbaru untuk pekan ke-5 musim 2023.
- Tunggal putra Jonatan Christie mencicipi peringkat kedua dunia, menggeser Anthony Sinisuka Ginting.
- Para juara dan finalis Indonesia Masters mencicipi kenaikan peringkat yang signifikan.
SKOR.id - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis daftar peringkat terbaru untuk pekan ke-5 musim 2023 pada Selasa (31/1/2023) kemarin.
Sebagian pebulu tangkis dunia mengalami peningkatan peringkat, terutama mereka yang berdiri di podium Indonesia Masters 2023 pekan lalu.
Jonatan Christie resmi menjadi tunggal putra peringkat kedua, naik satu setrip dari pekan lalu, setelah sukses menjuarai Indonesia Masters 2023 pertamanya.
Jojo, panggilan akrab, sukses menggeser kompatriotnya, Anthony Sinisuka Ginting, yang menduduki posisi tersebut minggu lalu.
Kenaikan peringkat untuk pekan ini juga dialami oleh para juara dan finalis Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, lainnya.
Chico Aura Dwi Wardoyo makin mendekati 10 besar dunia usai menjadi runner-up tunggal putra, setelah kalah 15-21, 13-21 dari Jojo di final.
Tunggal putra muda Indonesia itu naik delapan setrip dan kini menduduki peringkat ke-15 dengan total 50.898 poin.
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sebagai kampiun ganda putra pun naik empat setrip menjadi peringkat ke-13 pekan ini, dan berpotensi kembali meningkat karena tengah bertanding di Thailand Masters 2023.
He Ji Ting/Zhou Hao Dong (Cina) sebagai runner-up juga resmi menjadi penghuni baru peringkat ke-20 dunia, naik satu setrip dari pekan sebelumnya.
An Se-young (Korea Selatan) bertahan di peringkat ke-2 dunia setelah juara di Istora, tetapi Carolina Marin (Spanyol) naik dua setrip menjadi peringkat ke-7 dunia dengan total 71.450 poin.
Liu Sheng Shu/Zhang Shu Xian (Cina) sebagai ganda putri baru yang langsung juara di turnamen debut mereka kini menduduki peringkat ke-106 dengan 9.200 poin.
Sementara itu, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) perlahan kembali menempati 10 besar dunia setelah naik podium lagi pasca rentetan cedera.
Ganda campuran Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (Cina) melejit 18 setrip menjadi peringkat ke-24 dunia setelah juara Indonesia Masters 2023.
Begitu juga dengan Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin (Cina) yang meroket 31 setrip dan menjadi penghuni baru peringkat ke-48 ganda campuran dunia.
Daftar lengkap peringkat BWF pekan ke-5 musim 2023 dapat diakses melalui tautan ini.
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Update Peringkat BWF Pekan Ke-3 2023: Fajar/Rian Makin Kokoh sebagai No.1 Dunia
Update Peringkat BWF Pekan Ke-1 Musim 2023: Indonesia Kuasai 2 Teratas Ganda Putra